Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
ADVERTISEMENT
Pandemi virus corona yang terjadi di Indonesia dan seluruh dunia memberikan dampak bagi banyak orang. Pemerintah pun sudah memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
ADVERTISEMENT
Penyanyi Syahrini rupanya tidak terlalu merasakan dampak dari adanya PSBB itu. Sebab, sebelum adanya aturan tersebut, ia sudah mulai membatasi kegiatannya.
"Dari sejak menikah juga, kan, Mbak Syahrini sudah mengurangi kegiatan di luar karena dia mau fokus ke keluarga," ucap asisten Syahrini, Ita, ketika dihubungi kumparan, Kamis (23/4).
"Apalagi sekarang keadaan kayak gini dan ditambah lagi jelang bulan puasa, gitu. Jadi, enggak ambil kegiatan apa-apa," sambungnya.
Menurut Ita, sejak menikah dengan Reino Barack pada 27 Februari 2019 lalu, Syahrini lebih banyak menjalankan bisnis bersama keluarganya.
"Impact-nya enggak terlalu, sih, karena kita memang sudah mengurangi, kan, dari awal (Syahrini) married. Paling sekarang fokus jalani bisnis-bisnisnya saja. Kan, mereka punya manajemen sendiri," tuturnya.
Syahrini dan keluarganya diketahui memiliki sejumlah bisnis. Mulai dari bisnis di bidang properti, kuliner, hingga kecantikan.
ADVERTISEMENT
Hanya saja, ketika ditanya lebih jauh soal dampak dari bisnis Syahrini tersebut, Ita hanya menyampaikan untuk bisnis di bidang kuliner masih tetap berjalan.
"Oh, iya, bisnis take away saja. Kita patuhlah sama aturan pemerintah untuk memutus mata rantai, ya, gitu. Apalagi kalau restoran, kan, tempat orang banyak ini (kumpul), ya. Jadi take away semua," tutup Ita.