news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Ingin Fokus Melayani Tuhan, Adon Hengkang dari 'Base Jam'

1 Oktober 2019 11:38 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Adon Base Jam Foto: Instagram/@adonsaptowo
zoom-in-whitePerbesar
Adon Base Jam Foto: Instagram/@adonsaptowo
ADVERTISEMENT
Buat kalian yang lahir di tahun 1990-an, apakah masih ingat dengan grup band Base Jam? Salah satu lagunya 'Bukan Pujangga' hit pada masanya.
ADVERTISEMENT
Lama tak terdengar kabarnya, kini Base Jam membawa kabar tak menyenangkan yang datang dari sang vokalis. Ya, Adon Saptowo belum lama ini memutuskan untuk mundur dari band yang telah membesarkan namanya itu.
Adon mengumumkan hal itu melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, @adonsaptowo.
"My new journey. Hari ini perjalanan baru dimulai. Aku mengundurkan diri dari Base Jam, band yang aku cintai segenap hatiku, untuk merajut kisah yang baru," tulis Adon Saptowo dalam unggahannya pada (29/9) lalu.
Adon Base Jam. Foto: Instagram/@adonsaptowo
Hengkangnya Adon dari Base Jam lantaran ia ingin fokus melayani Tuhan.
Tak ada penyesalan dari Adon untuk mengundurkan diri dari band tersebut. Ia malah bersyukur dengan pengalamannya selama bersama Base Jam dan siap melangkah untuk memulai hari barunya itu.
ADVERTISEMENT
"Dan tentang aku, Penciptaku punya asa dan rencana untukku di alam semesta, di bawah langit-Nya dan Kekekalan," tulis Adon.
Kendati undur diri dari Base Jam, Adon mengatakan bahwa ia akan tetap menikmati karya-karya dari grup bandnya itu.
Bagi Adon, 25 tahun bersama Base Jam bukanlah waktu yang singkat. Banyak sekali kenangan yang ia ukir bersama para personel lainnya.
Bahkan, dalam unggahannya ia juga kembali mengingat beberapa momen manis bersama Base Jam. Mulai dari pembuatan lagu hitnya 'Bukan Pujangga' hingga momen pinjam meminjam pakaian untuk hari pertamanya manggung.
"Ahh seperti semuanya baru kemarin dan tak terasa kita telah berpegangan tangan hingga setengah tahun keemasan," tulisnya lagi.
Adon Saptowo pun mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Base Jam atas semua kenangan indah selama 25 tahun bersama.
ADVERTISEMENT
Ia menuturkan bahwa Base Jam telah memberikan ruang untuknya menuangkan ide yang menghasilkan karya.
"Terima kasih Base Jam yang kusayangi untuk semua cinta dan kebahagiaan, untuk semua senyuman, tawa, lara, dan tangisan, untuk masa indah, kenangan dan persahabatan yang takkan pernah lekang," sambungnya.
Adon Base Jam Foto: Instagram/@adonsaptowo
Dalam unggahannya beberapa waktu lalu, Adon terlihat tengah berada di Petaling Jaya Malaysia untuk fokus menjalani ibadahnya selama lima hari.
"Lelah 5 hari melayani Tuhan, non stop di Petaling Jaya Malaysia disegarkan kembali oleh ketulusan hati seorang @calystajalong yang berusia 11 tahun, dia sangat menghargai Firman Tuhan, mendengarkan, merenungkan dan melakukannya," tulis Adon.