Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Iqbaal Ramadhan Ungkap Alasan Film 'Dilan 1990' Patut Ditonton
27 Desember 2017 9:09 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:13 WIB

ADVERTISEMENT
Pada 25 Januari mendatang, film 'Dilan 1990' akan tayang di bioskop-bioskop Tanah Air. Film yang diangkat dari novel berjudul 'Dilan: Dia adalah Dilanku tahun 1990' karya Pidi Baiq itu, menghadirkan Iqbaal Ramadhan dan Vanesha Prescilla sebagai Dilan dan Milea.
ADVERTISEMENT
Iqbaal mengungkapkan alasan film 'Dilan 1990' harus ditonton oleh para penikmat film. Sebab, menurut mantan anggota CJR tersebut, 'Dilan 1990' adalah film keluarga yang dibalut dengan kisah cinta perjuangan cowok bernama Dilan.
Selain itu, film tersebut lengkap dengan pesan moral akan cinta terhadap negara, cara berkomunikasi antara orang tua dan anak, hingga cara berkomunikasi antara orang tua dan tambatan hati sang anak.
"Jadi, untuk generasi 90-an bisa melihat betapa romantisnya Dilan ke Milea, begitupun sebaliknya. Perjuangan segala macam, kepercayaan," kata Iqbaal saat ditemui di kawasan Cibinong, Bogor, Jawa Barat, belum lama ini.
Untuk mendalami karakter Dilan, cowok berusia 17 tahun ini melakukan berbagai riset, seperti berbincang dengan orangtuanya. Iqbaal merasa beruntung karena memiliki sosok seorang ibu yang mengerti tentang era 90-an.
ADVERTISEMENT
"Kebetulan, nyokap tuh generasi 90-an banget, sama kayak Milea gitu. Walaupun Bandung beda sama Jakarta, tapi ada benang merahnya, banyakin ngobrol, cara bersikap saat itu, karena enggak mungkin balik ke waktu itu," tuturnya.
"Maksudnya, kayak lagu-lagu sekarang banyak kembali ke 90-an. Kayak, sedikit ada pengetahuan dari tahun itu. Zaman sekarang, kalau suka sama cewek, nge-DM. Kalau dulu 'kan, disamperin ke rumah. Lebih ke situ," sambungnya.

Iqbaal menambahkan, film 'Dilan 1990' cocok untuk ditonton oleh semua kalangan. Ia mencontohkan, orang tua bisa belajar cara mendidik anak dengan baik.
"Buat (angkatan) di bawah kita, semoga bisa mencontoh hal-hal yang baik, terutama buat generasi 90-an. Sudah banyak sekali ornamen-ornamen 90-an yang sudah tidak ditemukan lagi di kota besar, termasuk Bandung dan kota-kota lain. Jadi, benar-benar 90-an banget, worth it, supaya anak-anak zaman sekarang lihat betapa serunya era 90-an," ungkap Iqbaal.
ADVERTISEMENT