Ivan Gunawan Kecewa karena Tak Dibela Pihak TV saat Dirinya Ditegur KPI

25 Januari 2024 11:13 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
Ivan Gunawan di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Rabu (24/1)
 Foto: Giovanni/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ivan Gunawan di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Rabu (24/1) Foto: Giovanni/kumparan
ADVERTISEMENT
Ivan Gunawan memutuskan mundur dari program Brownis setelah enam tahun menjadi host. Keputusan itu ia ambil tak lama setelah dirinya ditegur pihak KPI lantaran dinilai berdandan seperti perempuan di program tersebut.
ADVERTISEMENT
Pria yang akrab disapa Igun itu merasa tak ada yang membela ketika dirinya ditegur oleh KPI. Terutama, oleh pihak televisi yang menayangkan program Brownis.
"Pas kemarin aku dapat teguran, televisi aku nggak melakukan pembelaan untuk aku. Nggak ada postingan, nggak ada pembelaan," ujar Ivan Gunawan di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Rabu (24/1).
Ivan Gunawan (Igun) Foto: Munady Widjaja/kumparan
Igun heran karena pihak televisi tak membelanya sama sekali. Padahal, penampilannya yang ditegur KPI tersebut, sudah mendapatkan persetujuan dari tim produksi acara.
"Namanya syuting itu ada produser, ada eksekutif produser. Program itu ada yang ngurusin, apa yang mau dipakai," kata Igun.
"Semua sudah disiapin. Jadi kalau menurut mereka approve, baru jalan. Tapi saat aku dihujat satu Indonesia, nggak ada yang belain aku," tambahnya.
ADVERTISEMENT
Ia tampak tak bisa lagi menoleransi sikap pihak televisi tersebut. Oleh karena itu, Igun mengalah dan memutuskan mundur dari acara Brownis.
"Kalau nggak kecewa, nggak saya tinggalin programnya. Saya ngerasa nggak dibela sama rumah saya sendiri," tuturnya.
Saat ini, Igun tak mau banyak berharap dengan pihak lain. Termasuk rekan-rekan artisnya yang juga tak membelanya dalam situasi tersebut. Desainer berusia 42 tahun itu memilih untuk berdiri di atas kakinya sendiri.
"Saya alhamdulillah gak punya temen artis, saya gak pernah nanya juga gitu kan. Jadi ya artis zaman sekarang bawa diri masing-masing lah, kemaren aku didemo juga semua pada diam kan," tandasnya.