Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
ADVERTISEMENT
Aktor Marcell Darwin telah resmi menjadi mualaf sejak akhir tahun lalu. Saat ini, ia sedang perlahan-lahan belajar mendalami agama Islam.
ADVERTISEMENT
Dalam video yang diunggah ke kanal YouTube-nya baru-baru ini, Marcell mengaku sudah bisa menghapal tiga surat pendek Al-Quran. Selain itu, pria berusia 29 tahun ini juga sudah bisa jadi imam salat istrinya, Nabila Faisal.
"Gue belajar pelan-pelan, gue salat dituntun sama Nabila. Alhamdulillah bisa tiga surat pendek, tiap salat alhamdulillah sudah bisa ngimamin Nabila," ujar Marcell Darwin.
Pemain film Nikah Yuk! ini tampaknya menikmati prosesnya menjadi mualaf. Ia bahkan mengaku senang karena sudah memeluk agama Islam.
"Bahagia. Enggak tahu enggak bisa dijelasin, tapi yang gue rasa ya bahagia aja," ujarnya.
Kendati demikian, Marcell Darwin tetap membatasi diri dalam mempelajari agama Islam. Ia ingin mendalami semuanya dengan pelan-pelan, dan bukan dengan cara yang instan.
ADVERTISEMENT
"Gue ibaratnya anak kecil baru belajar agama. Lo enggak bisa langsung jejelin gue banyak-banyak," katanya.
Sementara itu, Nabila Faisal yang berada di dekat Marcell Darwin, mengatakan bahwa sejak suaminya menjadi mualaf, banyak orang yang mengajak untuk ikut acara pengajian. Namun, Nabila masih membatasinya.
"Marcell saat ini masih ngerem. Maaf temen-temen yang ngajak ketemu ustaz-ustaz, bukannya enggak mau, dia harus membatasi informasi," kata Nabila.
"Bukan enggak mau. Sejauh ini yang ngajarin gue enak, pertama Nabila, kedua Aa Reza, dia jelasinnya gue dapat gitu, dari basic banget, enggak langsung berat," timpal Marcell Darwin .