Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Jadi Orang Tua Baru, Rey Mbayang dan Dinda Hauw Sepakat Tak Pakai Babysitter
21 Juni 2021 21:00 WIB
·
waktu baca 1 menitDiperbarui 13 Agustus 2021 14:05 WIB

ADVERTISEMENT
Rey Mbayang dan Dinda Hauw telah dikaruniai anak pertama pada Minggu (20/6). Bayi berjenis kelamin laki-laki itu diberi nama Arshakalif Muhammad Mbayang.
ADVERTISEMENT
Menjadi orang tua baru, Rey dan Dinda tidak berniat menggunakan jasa babysitter untuk membantu mengurus buah hati mereka.
“Penginnya, sih, (enggak pakai babysitter). Aku sudah diskusi sama Rey sebelum lahiran, penginnya mau ngurus sendiri,” kata Dinda dalam konferensi pers yang digelar secara virtual, Senin (21/6).
Apabila nantinya memerlukan bantuan untuk mengurus buah hatinya, Dinda Hauw mengatakan, ia dan Rey lebih memilih melibatkan anggota keluarga mereka.
“Kalaupun ada yang bantuin, paling keluarga dekat dulu, kayak mama atau kakak. Usaha dulu ikhtiarnya,” tutur Dinda.
Dinda Hauw dan Rey sudah mulai belajar untuk mengurus anak. Perempuan 24 tahun itu menyatakan, ia dan Rey tidak ambil pusing mengenai pembagian tugas.
ADVERTISEMENT
“Kalau siapa-siapanya, enggak bisa ditentuin, sih, kita sama-sama belajar dan kita, kan, belum ada pengalaman apa pun,” ucap Dinda.
Sementara itu, Rey Mbayang siap untuk membantu Dinda mengurus buah hati mereka. Pria 22 tahun ini sudah mulai membekali dirinya mengenai cara mengurus anak.
Meski begitu, Rey mengaku masih suka panik ketika melihat buah hatinya menangis. “Kalau panikan, aku, sih, lebih panik, apalagi kalau lihat dia nangis. Tapi, ternyata kata dokter itu enggak masalah,” ujarnya.