'Jakarta Undercover' Rilis 23 Februari, Mau Nonton Gratis?

16 Februari 2017 11:44 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:18 WIB
ADVERTISEMENT
Moammar Emka sang penulis novel 'Jakarta Undercover', menampilkan sisi lain gemerlapnya kehidupan malam di Jakarta. Film ini akan tayang ke bioskop pada 23 Februari mendatang.
ADVERTISEMENT
"Meski berbarengan dengan Pilgub di bulan Februari, 'Jakarta Undercover' ini kan, sudah lama dibuat. Situasi juga bukan kita yang buat. Ya, mungkin memang sudah jalannya," kata Emka kepada kumparan seraya tertawa.
Emka mengatakan, cerita yang dia tulis sebagai inspirasi cerita dalam film, merupakan pengalaman nyata.
"Sebenarnya, apa yang tersaji di film ini kan, karya nyatanya sudah ada di buku. Intinya, 'Jakarta Undercover' ini adalah pembuktian Ibukota secara visual, yakni lewat film."
Jakarta Undercover. (Foto: Ridho Robby/kumparan)
Bagi Tiara, syuting 'Jakarta Undercover' menjadi pengalaman menarik sekaligus menantang baginya. Tiara baru pertama kali berakting di film layar lebar.
"Udah gitu, pemainnya senior-senior semua, kan. Yang jelas, hal yang paling pertama aku lakukan itu berdoa. "Tuhan, semoga lancar," katanya.
ADVERTISEMENT
"Bagus atau nggak-nya peranku itu nomor ke-sekian, deh. Yang penting jangan sampai aku mengganggu pemain-pemain yang lain, termasuk sutradara dan produser. Jangan sampai karena kehadiran aku bikin semua orang jadi ribet."
Fajar Nugros sang sutradara mengaku tidak pernah mengalami secara langsung sisi lain kehidupan malam di Ibukota.
"Nggak pernah. Ikutan jadi member aja juga nggak pernah. Yang ada nanti saya masuk angin, malah jadi repot," jawab Fajar sambil tertawa.
Emka menambahkan, bukti empiris sudah ada di buku yang ia tulis. Lagipula, Emka juga hadir selama syuting.
"Adegan striptease kalau ragu adegannya kayak gimana, tinggal buka internet juga jadi. Kemudian, tinggal disesuaikan dengan fakta-fakta empiris di novelnya. Makanya, para pemain ikut workshop dulu sebelum syuting. Pas take juga kan, saya juga hadir sebagai penulis yang memang ngeliat langsung di lapangan," ujar Emka.
ADVERTISEMENT
Dengan wajah serius, Emka melirik Fajar. "Mau ngajak nonton langsung, musti minta izin sama istrinya dulu," kata Emka sambil tertawa.
Intinya, 'Jakarta Undercover' adalah sebuah film yang menghadirkan sisi gelap kota Jakarta dari mata seorang jurnalis bernama Pras.
"Pokoknya ngebuka pelan-pelan sisi lain Jakarta dari sisinya Pras," tutup Tiara.
Apa pandanganmu soal kehidupan malam di Jakarta? Jawab di kolom komentar beserta alasannya ya!
Jangan lupa share story tentang 'Jakarta Undercover' di Twitter-mu dengan mention @MKJUCmovie dengan tagar #MKJUCmovie. 10 akun dengan komentar terunik berhak untuk mendapatkan 2 tiket nonton film 'Jakarta Undercover' dan juga 10 merchandise dari kumparan. Ditunggu ya, jawaban kamu sampai 20 Februari 2017!
ADVERTISEMENT