Jefri Nichol Senang Berhasil Banting Joe Taslim

22 September 2018 16:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jefri Nichol dan Joe Taslim saat latihan bela diri untuk film 'Hit and Run'. (Foto: Instagram @jefrinichol)
zoom-in-whitePerbesar
Jefri Nichol dan Joe Taslim saat latihan bela diri untuk film 'Hit and Run'. (Foto: Instagram @jefrinichol)
ADVERTISEMENT
Nama aktor muda Jefri Nichol saat ini tengah naik daun. Wajahnya kerap mondar-mandir di layar lebar bioskop. Setelah menyelesaikan 'Something in Between', ia kembali membintangi film yang bertajuk 'Hit and Run'.
ADVERTISEMENT
Dalam film tersebut, Jefri rupanya beradu akting dengan aktor laga Joe Taslim. Pria berusia 19 tahun ini pun mengaku senang dapat terlibat proyek dengan Joe.
"Seneng banget gila, bisa ngebanting dia (Joe Taslim) sudah wah banget," ucap Jefri saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
"Dan untungnya Mas Joe humble banget, mau kasih masukan, dan dia benar-benar ingin semua cast-nya berkembang di film. Jadi dream cast banget lah," sambungnya.
Jefri Nichol. (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Jefri Nichol. (Foto: Munady Widjaja)
Meski belum mau menjelaskan lebih detail soal film tersebut, namun saat ini Jefri Nichol masih rutin latihan bela diri bersama bintang film 'The Raid' itu dan beberapa pemain lainnya.
"Belajar bela diri pasti, tapi di sini saya lebih cemennya gitu, yang lebih sering digamparin teruslah. Ini lagi proses persiapan, syutingnya bulan depan," tuturnya.
ADVERTISEMENT
Ia menuturkan bahwa Joe merupakan aktor yang ramah dan mau merangkul pemain muda seperti dirinya. Sehingga, ia merasa nyaman dan tidak canggung ketika harus beradu akting dengan Joe.
"Dia ngajarin harus tetap humble sih. Menurut gue, dia salah satu aktor paling humble di Indonesia. Dengan dia masuk top aktor, dia benar-benar humble," ungkapnya.
Di sisi lain, pemain film 'Dear Nathan' ini juga memiliki cara tersendiri untuk dapat mengatasi rasa bosan ketika berada di lokasi syuting.
"Bercanda, nge-jokes, tapi yang enggak sampai bikin lupa dialog ya. Kan kadang saking asiknya, sampai lupa adegan, enggak gitu sih. Sama nonton film paling. Kadang bawa laptop ke lokasi syuting," tandas Jefri Nichol.