Jesenn Rilis Bukan Pilihan, Single tentang Cinta yang Tak Bisa Dipaksakan

6 September 2022 17:40 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jesenn. Foto: Instagram/@jesenn
zoom-in-whitePerbesar
Jesenn. Foto: Instagram/@jesenn
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Setelah sukses merilis album debut, penyanyi Jesenn kini meluncurkan single terbaru. Lagu bertajuk Bukan Pilihan tersebut dirilis pada Jumat (2/9) lalu.
ADVERTISEMENT
Lagu Bukan Pilihan merupakan lanjutan kisah romansa dari single sebelumnya, Berlabuh. Jesenn mengungkapkan, lagunya kali ini berkisah tentang cinta yang tak bisa dipaksakan.
"Gue menyadari bahwa cinta itu enggak bisa dipaksa. Bila dia memang ditakdirkan buat gue, maka pastinya dia akan tetap bersama gue. Masalahnya adalah, sekeras apa pun gue mencoba, kita enggak bisa memilih siapa yang menjadi takdir kita, kan?" ujar Jesenn dalam siaran pers yang diterima kumparan.
Dalam proses pembuatan lagu Bukan Pilihan, Jesenn dibantu oleh sejumlah musisi. Mereka adalah Belanegara Abe, Kaleb J, dan Abraham Edo.
Selain itu, dalam penggarapan lagunya, Jesenn mencoba mencari inspirasi melalui karya musisi-musisi terkenal, seperti Jeremy Passion, Jesse Barrera, Juicy Luicy, dan mendiang Glenn Fredly. Hal itu dilakukan Jesenn demi menghasilkan sebuah lagu yang bergenre adult contemporary, folk-pop, dan R&B.
ADVERTISEMENT
"Dari segi sound, gue kepengin banget menciptakan warna musik yang authentic dan sepenuhnya mencerminkan karakter gue sebagai seorang musisi. Gue pengin menciptakan karya yang relatable. Dalam artian, gue pengin pendengar karya gue sadar bahwa, 'Oh, ternyata bukan cuma gue doang yang pernah melalui hal yang serupa,'" kata Jesenn.
Lagu Bukan Pilihan juga menandai bergabungnya Jesenn dalam label musik Sony Music Entertainment Indonesia. Sebelumnya, pria bernama asli Jason Gunawan itu berkarya secara independen.
“Hal yang gue sangat appreciate dari Sony Music adalah, meskipun gue masih terbilang baru di belantika musik ini, mereka memberikan kepercayaan kepada gue untuk menjadi diri gue sendiri dan terlibat aktif dalam setiap karya gue yang akan datang. Selain itu, Sony Music selalu memberikan atensi yang cermat terhadap perjalanan karier gua sebagai seorang musisi pop," terang Jesenn.
ADVERTISEMENT
Rencananya, video musik Bukan Pilihan akan segera dirilis pada 15 September mendatang. Saat ini, lagu Bukan Pilihan sudah dapat didengarkan melalui berbagai platform streaming musik, seperti Spotify, Apple Music, dan YouTube Music.
Reporter: Karina Savitri