Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
John Mayer, Inspirasi Rendy Pandugo dalam Bermusik
3 Juni 2018 17:07 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:08 WIB
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Menurut Rendy, menulis lirik lagu bukanlah suatu hal yang mudah. Sebab, ia memerlukan waktu untuk menyusun kata-kata menjadi harmonisasi yang indah.
"Gue nulis lirik ketika gue emang harus membuat lagu, barulah gue bikin. Gue bukan yang tiba-tiba regularly bikin lirik lagu," kata Rendy ketika bertamu ke kantor kumparan, beberapa waktu lalu.
"Ya, kalau bikin nada sih iya. Tapi, kalau bikin yang literally nulis gitu enggak terlalu," lanjutnya.
Pelantun lagu 'By My Side' ini mengaku bahwa dirinya lebih banyak mengarang indah ketika membuat lirik lagu. Sehingga, lagu ciptaannya bisa menjadi sesuatu yang bernilai.
"Karena enggak semua hal yang ada di lagu itu relateble sama kehidupan gue juga. Atau bisa gue tambahkan sedikit relateble sama kehidupan gue, tapi gue tambahin lebih dramatis," ucap Rendy.
ADVERTISEMENT
Maka tak heran, Rendy memerlukan waktu kurang lebih lima tahun untuk merampungkan album 'The Journey'. Ia mulai menulis lirik lagu pada 2010.
Untuk tahun ini, Rendy mengatakan sedang mengumpulkan inspirasi untuk proyek selanjutnya. Ia aktif di media sosial untuk mencari inspirasi-inspirasi baru sekaligus mempromosikan karyanya. Dengan begitu, Rendy berharap bisa mendapatkan feedback dari masyarakat.
Namun, menurut Rendy, ia sangat terinspirasi John Mayer dari sejak awal terjun ke di industri musik hingga saat ini. Saking sukanya dengan Mayer, ia tahu lagu-lagu milik pria berusia 40 tahun itu.
"Karena gue penggemar John Mayer, jadi gue harus tahu lagu-lagunya," ungkap Rendy.