Kata Afgan Usai Duet dengan Brian McKnight di Konser David Foster

18 Juni 2024 18:49 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Afgan duet dengan Brian McKnight di Konser Hitman Returns - David Foster and Friends: Live in Indonesia. Foto: Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Afgan duet dengan Brian McKnight di Konser Hitman Returns - David Foster and Friends: Live in Indonesia. Foto: Istimewa
ADVERTISEMENT
Konser Hitman Returns - David Foster and Friends: Live in Indonesia sukses digelar pada Sabtu (15/6) di ICE BSD, Tangerang.
ADVERTISEMENT
Di acara tersebut, penyanyi Indonesia Afgan tampil bersama beberapa penyanyi lainnya, seperti Josh Groban, Katherine McPhee, Dato’ Sri Siti Nurhaliza, Rossa, dan Brian McKnight.
Menariknya, Afgan terlibat dalam duet dadakan bersama Brian McKnight. Duet mereka tak pernah direncanakan sebelumnya.
Ide duet Afgan dan Brian datang dari David Foster secara spontan saat sesi check sound atau latihan. Afgan mengaku bahagia bisa berada satu panggung dengan salah satu penyanyi idolanya tersebut.
“Awal menyanyi dulu, aku kerap mempelajari riffs (pola nada yang dinyanyikan secara cepat) dan runs (pola nada panjang yang dinyanyikan secara cepat) yang dilakukan oleh Brian McKnight. Hal itulah yang membuatku jatuh cinta pada menyanyi," ungkap Afgan lewat keterangan resmi, Selasa (18/6).
ADVERTISEMENT
Afgan duet dengan Brian McKnight di Konser Hitman Returns - David Foster and Friends: Live in Indonesia. Foto: Istimewa
"Bisa berbagi panggung dengan seorang Brian McKnight adalah mimpi yang menjadi kenyataan. Terima kasih banyak, Brian McKnight!” jelas Afgan.
Afgan membuka konser dengan lagu “Feelin’ Good” dan “The Best of Me” bersama Rossa.
Afgan lalu menyapa penonton dengan berduet bersama Brian McKnight lewat lagu “Through the Fire”. Lagu itu sebelumnya dipopulerkan oleh penyanyi Chaka Khan.
Afgan duet dengan Brian McKnight di Konser Hitman Returns - David Foster and Friends: Live in Indonesia. Foto: Istimewa
Penyanyi bernama asli Afgan Syahreza ini mengaku merasa sangat bahagia dan terhormat karena terpilih untuk menjadi salah satu penampil dalam konser musisi legendaris David Foster.
"Iya dong, pasti (merasa terhormat). Apalagi representing Indonesia, sebenarnya aku sama David pernah perform, mungkin 2014, tapi tempat yang lebih kecil," tutup Afgan.