Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Kata Atta Halilintar-Aurel Hermansyah soal Geni Faruk yang Dituding Pilih Kasih
11 Agustus 2024 10:55 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Halilintar Anofial Asmid dan istrinya, Geni Faruk , dianggap bersikap pilih kasih pada dua anaknya, Atta Halilintar dan Thariq. Keduanya menghadiri semua rentetan acara pernikahan Thariq dan Aaliyah Massaid, namun tidak demikian dengan Atta.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, orang tua dan sembilan adik Atta yang lainnya berada di luar negeri. Gara-gara itu, banyak orang beranggapan bahwa Halilintar dan Geni pilih kasih terhadap Atta dan Thariq.
Lantas, bagaimana tanggapan Atta dan Aurel terkait asumsi tersebut?
"Memang banyak yang suka banding-bandingin gitu, sih. Mereka (netizen) selalu ngungkit pas acara nikahan," kata Aurel Hermansyah dikutip dari kanal YouTube Maia AlElDul TV.
Dalam kesempatan yang sama, Atta memberi penjelasan bahwa dirinya menikahi Aurel di masa pandemi COVID-19. Sehingga, orang tuanya tidak bisa datang ke Indonesia.
ADVERTISEMENT
"Nikahan lagi COVID. Tapi ya namanya sosmed, ya, semua orang berhak punya pandangan sendiri. Kadang-kadang kita gak bisa jelasin ke semua orang juga, beginilah hidup," ucap Atta.
Bapak dua anak tersebut berusaha melihat kejadian itu dari sisi positif saja. Ia bersyukur saat ini dirinya sudah bisa bertemu dengan orang tua dan adik-adiknya lagi.
"Yang penting aku sama Aurel sekarang sudah ketemu, sudah baik-baik saja. Semua keluarga sudah bareng-bareng, bersatu, bisa kumpul kayak kemarin di acara Thariq," tandasnya.