Keseruan More On Mumbles Turut dalam Rangkaian Combo Tur Biru Baru-Und Bodevan

8 Desember 2024 15:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Band More On Mumbles. Foto: Instagram/moreonmumbles
zoom-in-whitePerbesar
Band More On Mumbles. Foto: Instagram/moreonmumbles
ADVERTISEMENT
Band More on Mumbles turut ikut dalam rangkaian combo tur Biru Baru dan Und Bodevan. Kolaborasi musik yang digelar pada 1 Desember lalu di Yogyakarta, menghadirkan momen istimewa dengan konsep pertunjukan yang unik dan intens.
ADVERTISEMENT
Salah satu personel More on Mumbles menceritakan awal mula mereka diajak untuk berkolaborasi.
"Awalnya dihubungin sama Amerta Playground (manajemen Und Bodevan) untuk kolaborasi. Terus pas meeting dikasih tahu kalau konsepnya kolaborasi. Jadi satu band akan mengiringi tiga musisi. Nah, band pengiring ini basis sekaligus Music Director-nya, Mas Rhesa,” ujar Awan dalam keterangan resminya.
Band More On Mumbles. Foto: Instagram/moreonmumbles
Dalam penampilan spesial di Jogja, More on Mumbles bersama Und Bodevan dan Biru Baru menyajikan total 15 lagu. Setiap musisi membawakan lima lagu masing-masing, ditambah tiga lagu kolaborasi yang dinyanyikan oleh semua artis. Pengalaman bermusik bersama ini memberikan tantangan sekaligus keseruan tersendiri bagi para musisi.
“Keseruan acara kemarin benar-benar luar biasa. Kami tidak sering mendapat kesempatan untuk kolaborasi seperti ini, yang melibatkan proses latihan dan diskusi mendalam tentang konsep acara serta jalannya konser. Prosesnya saja sudah sangat menyenangkan, dari mulai kenalan hingga berdiskusi tentang ide-ide kreatif,” pungkas Awan.
ADVERTISEMENT
Tur ini menjadi ajang eksplorasi musik yang mempertemukan beragam warna dan gaya dalam satu panggung, menciptakan harmoni yang unik dan mendalam. Kolaborasi ini diharapkan menjadi inspirasi untuk kerja sama serupa di masa depan.