Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
ADVERTISEMENT
Dulu, wajah Kiki Fatmala kerap muncul di televisi. Tepatnya, di era 1980-an hingga 2000-an awal. Kala itu, ia membintangi sejumlah sinetron yang populer.
ADVERTISEMENT
Namun, saat ini, perempuan berusia 50 tahun itu sudah jarang terlihat di layar kaca. Rupanya, ia memang sengaja mengurangi aktivitas di dunia hiburan.
"Aku enggak terlalu sering sekarang di dunia entertainment. Gantianlah, sama yang muda," ucap Kiki Fatmala di kawasan Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (16/1).
Aktris yang identik dengan peran Hantu Si Manis ini mengaku, dirinya masih sering mendapat tawaran syuting. Hanya saja, dia kurang bisa mengikuti proses syuting yang panjang.
"Tawaran, ya, ada. Cuma, syuting zaman sekarang dari pagi sampai pagi, aku kayaknya kalau syuting pagi selesai jam 21.00 malam masih oke. Tapi, kalau pulangnya jam 04.00 pagi, aku begadang, bukannya enggak kuat, tapi enggak mau," jelas Kiki.
Kiki Fatmala juga mengaku masih sering diminta untuk membintangi film horor. Hanya saja, belum ada tawaran yang cocok dengannya.
ADVERTISEMENT
"Ada tawaran beberapa kali main film horor, tapi belum cocok saja harganya," ujar Kiki.
Lantas, aktivitas apa, sih, yang dilakukan Kiki Fatmala saat ini?
"Sudah jarang syuting-syuting. Jadi, sekarang kesibukannya, ya, di rumah saja, olahraga, urus ponakan," pungkasnya.