Kilas Balik Perjalanan Karier Asmirandah

10 Oktober 2019 13:39 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kilas balik perjalanan karier pesinetron Asmirandah. Foto: Infografik:  Putri Sarah Arifira/kumparan.
zoom-in-whitePerbesar
Kilas balik perjalanan karier pesinetron Asmirandah. Foto: Infografik: Putri Sarah Arifira/kumparan.
ADVERTISEMENT
Pesinetron Asmirandah telah genap berusia 30 tahun. Selama 19 tahun berkecimpung di dunia entertainment, dia telah membintangi berbagai sinetron dan film.
ADVERTISEMENT
Asmirandah termasuk salah satu selebriti Tanah Air berdarah Belanda, yang berasal dari ayahnya, Anton Farmidji Zantman. Sedangkan sang ibunda, Sani Suliwati, keturunan Betawi.
Saat masih anak-anak, mantan kekasih Dude Harlino ini tampil dengan rambut ikal warna hitam, yang dipadukan dengan poni depan.
Nama perempuan kelahiran Belanda ini mulai dikenal publik, setelah dia membintangi sinetron ‘Inikah Rasanya’ (2003). Di sinetron itu, dia berperan sebagai Sofi, yang tampil dengan rambut hitam dan poni depan.
Pemilik nama lengkap Maria Asmirandah Wattimena ini mengikuti 10 years challenge di Instagram. Terlihat dari foto yang diunggah olehnya, pada 2009, dia tampil dengan rambut panjang bergelombang dan poni ke samping.
Selain membintangi sinetron dan film, Asmirandah juga kerap menjadi model video klip beberapa musisi Tanah Air. Salah satunya adalah tampil dalam video klip lagu ‘Dalam Mihrab Cinta’, yang dinyanyikan Afgansyah Reza.
ADVERTISEMENT
Di video klip tersebut, Asmirandah tampil dengan rambut hitam panjang yang dipadukan dengan poni ke samping.
Saat menikah dengan Jonas Rivanno pada Desember 2013, Asmirandah tampil dalam balutan baju pengantin putih. Dia pun menyanggul rambutnya.
Ketika memutuskan untuk menikah, Asmirandah sempat vakum dari dunia seni peran. Dia memilih untuk fokus mengurus rumah tangganya.
Saat melihat akun Instagram pribadinya, selama vakum dari dunia hiburan, ia banyak menghabiskan untuk jalan-jalan ke sejumlah tempat. Mulai dari destinasi di Indonesia atau luar negeri.
Pemain sinetron Asmirandah. Foto: Instagram: @asmirandah89.
Pemeran film ‘Ketika Cinta Bertasbih 2’ ini kemudian mengubah penampilan dengan mewarnai hampir seluruh rambutnya menjadi cokelat. Mahkota kepalanya pun terlihat lebih panjang dari biasanya. Namun, masih tetap dipadukan dengan poni ke samping.
ADVERTISEMENT
Setelah kurang lebih 5 tahun vakum dari dunia hiburan Tanah Air, Asmirandah dan suaminya Jonas Rivanno kembali bermain dalam sinetron 'Cinta Suci' (2018).
Dalam sinetron itu dia berperan sebagai Monica, dan beradu akting dengan sang suami, juga Ammar Zoni serta Irish Bella.
Dalam sinetron tersebut, dia tampil dengan rambut hitam. Selain itu, dia juga memotong sedikit rambut panjangnya dan memadukannya dengan poni ke samping.
Meski kini Asmirandah sudah berkepala tiga, penampilannya tak jauh berbeda seperti saat dia masih berusia 20 tahun.