Kimberly Ryder Ungkap Sempat Tinggalkan Rumah Usai Diduga Alami KDRT

16 Oktober 2024 16:33 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Artis Kimberly Ryder bersama ibunya Irvina Ryder dan pengacaranya saat mendatangi Komnas Perempuan terkait tindak kekerasan dalam rumah tangga di Jakarta, Selasa, (8/10/2024). Foto: Agus Apriyanto
zoom-in-whitePerbesar
Artis Kimberly Ryder bersama ibunya Irvina Ryder dan pengacaranya saat mendatangi Komnas Perempuan terkait tindak kekerasan dalam rumah tangga di Jakarta, Selasa, (8/10/2024). Foto: Agus Apriyanto
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Artis Kimberly Ryder sempat meninggalkan rumah setelah diduga mengalami kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan oleh suaminya, Edward Akbar, pada 2021. Kimberly saat itu membawa anak-anaknya bersamanya.
ADVERTISEMENT
Kimberly Ryder memutuskan untuk meninggalkan rumah karena merasa tidak aman setelah diduga mengalami KDRT yang dilakukan oleh Edward Akbar.
"Setelah dia KDRT, aku membawa anak-anakku, karena aku tidak merasa safe di rumah," kata Kimberly di Pengadilan Agama Jakarta Pusat, Rabu (16/10).
Kimberly Ryder menjawab pertanyaan wartawan usai jalani sidang cerai di pengadilan Agama Jakarta Pusat, Rabu (2/10). Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
Kimberly Ryder meninggalkan rumah pada saat Edward Akbar sedang syuting. Ia saat itu berpikir tidak ada gunanya bertahan dengan suami yang diduga melakukan tindak kekerasan terhadapnya.
"Ngapain gue nunggu-nunggu suami yang sudah KDRT saya di rumah," tutur Kimberly.
Saat itu, pemain film Bangsal Isolasi tersebut meminta bantuan ayahnya yang datang dari Bali. Mereka kemudian menginap di satu tempat selama beberapa malam.
"Supaya semuanya lebih calm down. Itu sih yang saya 'kabur' dari rumah," ucap Kimberly.
Artis Edward Akbar saat ditemui wartawan usai menjalani pemeriksaan terkait laporan penggelapan mobil di Polres Jakarta Selatan, Jakarta, Senin, (12/8/2024). Foto: Agus Apriyanto
Di sisi lain, Kimberly Ryder sempat disinggung mengenai dirinya membuat surat perjanjian supaya tidak bohong kepada Edward Akbar.
ADVERTISEMENT
Kimberly mengatakan momen tersebut terjadi pada 2019 usai Edward merusak barang-barangnya yang angkanya mencapai puluhan juta rupiah.
Menurut perempuan 31 tahun itu, Edward tidak bisa membelikannya lagi barang-barang yang dirusak tersebut. Akhirnya, ia membelinya sendiri dengan minta bantuan dari adiknya.
"Saya meminta bantuan adik saya untuk beli ulang barang-barang yang sudah dirusak itu. Terus akhirnya saya bohong sama Edward saat itu soal saya mau beli barang-barang tersebut lewat adik saya," ujar Kimberly.
Kimberly Ryder mengatakan Edward Akbar kemudian memintanya untuk membuat surat perjanjian yang isinya supaya tidak berbohong lagi kepadanya. Kimberly menuruti permintaan Edward.
"Saya saat itu belum setahun nikah, saya masih manut-manut saja, masih 'Oh iya,' masih ada rasa sayangnya, masih ada takutnya," kata Kimberly.
Artis Kimberly Ryder bersama ibunya Irvina Ryder dan pengacaranya saat mendatangi Komnas Perempuan terkait tindak kekerasan dalam rumah tangga di Jakarta, Selasa, (8/10/2024). Foto: Agus Apriyanto

Kimberly Ryder Ungkap Edward Akbar Kerap Main Tangan

Kimberly telah membuat laporan ke Komnas Perempuan terkait dugaan KDRT yang dia alami. Sebelumnya, Edward mengadukan Kimberly ke Komisi Perlindungan Anak Indonesia dengan tuduhan kekerasan dalam rumah tangga.
ADVERTISEMENT
Kimberly mengatakan dirinya mengalami tindak dugaan KDRT dari Edward sejak 2019. Ia menyebut suaminya kerap main tangan.
Selain sering main tangan, Kimberly menyatakan, Edward suka melampiaskan emosi dengan membanting barang saat mereka bertengkar.
"Awal-awalnya itu lebih ke merusak barang, jadi banting-banting barang, merusak handphone, laptop, kamera, segala macam," ucap Kimberly di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.