Komika Mudy Taylor Ditangkap Polisi karena Narkoba

24 September 2018 11:09 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
comment
8
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mudy Taylor 'Standup Comedy' Tertangkap Kasus Narkoba (Foto: IG @mudytaylor)
zoom-in-whitePerbesar
Mudy Taylor 'Standup Comedy' Tertangkap Kasus Narkoba (Foto: IG @mudytaylor)
ADVERTISEMENT
Kasus penyalahgunaan narkotika kembali menjerat pelaku dunia hiburan Tanah Air. Kali ini, giliran seorang komika yang ditangkap polisi terkait barang haram itu.
ADVERTISEMENT
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono membenarkan bahwa pihaknya telah menangkap stand up comedian yang turut menjadi pengisi acara televisi 'Komika Vaganza' atas nama MUD alias MTB.
Argo kemudian juga membenarkan bahwa inisial MUD alias MTB yang dimaksud ialah Dhimas Mudiarto Ramelan Sutarto alias Mudy Taylor.
"Ya, benar," ucap Argo saat dikonfirmasi, Senin (24/9).
Mudy diamankan di kediamannya di Jalan Kejayaan, Kreo, Larangan, Tangerang Selatan, pada 22 September lalu. Ia kedapatan memiliki sabu seberat 0,18 gram.
Selain sabu, polisi mengamankan pula barang bukti berupa dua buah bong atau alat isap sabu, dua buah cangklong, dua buah korek api gas modifikasi, sebuah plastik klip berisi plastik klip kosong, dan dua handphone milik tersangka.
Mudy Taylor 'Stand Up Comedy' tertangkap kasus narkoba. (Foto: Facebook/Mudy Taylor)
zoom-in-whitePerbesar
Mudy Taylor 'Stand Up Comedy' tertangkap kasus narkoba. (Foto: Facebook/Mudy Taylor)
Lelaki berusia 46 tahun tersebut dikenal sebagai komika yang kerap membawa gitar saat tampil melawak. Ia biasanya menggabungkan potongan sejumlah lagu untuk memperkuat materi lawakannya.
ADVERTISEMENT
Mudy tak hanya berjaya di ranah stand up comedy. Ia juga merambah ke ranah akting dengan membintangi beberapa film layar lebar, seperti 'Nenek Gayung', 'Comic 8', 'Comic 8: Casino Kings', dan 'Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1'.