Kondisi Terkini Chadwick Boseman: Kurus dan Berjalan Menggunakan Tongkat

29 April 2020 14:44 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
chadwick boseman  Foto: REUTERS/Mario Anzuoni
zoom-in-whitePerbesar
chadwick boseman Foto: REUTERS/Mario Anzuoni
ADVERTISEMENT
Baru-baru ini, beredar foto amatir dari pemeran film Black Panther, Chadwick Boseman, di media sosial. Kondisi tubuh Boseman di foto itu membuat banyak fans merasa khawatir.
ADVERTISEMENT
Tubuh Chadwick Boseman terlihat kurus, tak seperti saat ia memerankan tokoh T'Challa di film Black Panther. Ia pun berjalan menggunakan tongkat yang biasa digunakan untuk naik gunung.
Chadwick Boseman. Foto: AFP/VALERIE MACON
Agar terhindar dari COVID-19, Chadwick Boseman juga terlihat menggunakan jaket abu-abu dan masker yang menutupi wajah. Ia pun ditemani oleh ibunya, Carolyn.
Dilansir Hollywood Life, Boseman pergi ke sebuah cafe dekat rumahnya yang berlokasi di Los Feliz,California. Karena itu, ia nampak membawa dua gelas minuman dan sang ibu membawa kantung berisi makanan ringan.
Chadwick Boseman dan ibunya, Carolyn. Foto: Dok: Instagram @celebridadefanpagehki
Berbulan-bulan sudah tubuh pria berusia 43 tahun itu nampak kurus dan tidak berotot. Fans pertama kali menyadari hal itu pada pertengahan 2019.
Kala itu, AceShowbiz menyatakan bahwa bobot tubuh Boseman berkurang cukup banyak, yakni sekitar 13 kilogram. Berat badannya yang awalnya mencapai 81 kilogram kini turun menjadi 68 kilogram saja.
Chadwick Boseman. Foto: AFP/VALERIE MACON
Namun, fans masih terus berpikir positif. Mereka beranggapan, Boseman menurunkan berat badan untuk perannya di film 21 Bridges (2019).
ADVERTISEMENT
Saat ini, belum ada pernyataan resmi dari Chadwick Boseman mengenai kondisi tubuhnya. Hanya saja, ia harus segera menaikkan berat badan jika ingin kembali tampil sebagai T'Challa di film Black Panther 2.