Krisdayanti dan Raul Lemos Ajak Anak-anak Liburan di Lebaran Kedua

3 Mei 2022 17:23 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Keluarga KD dan Raul Lemos. Foto: Instagram/@krisdayantilemos
zoom-in-whitePerbesar
Keluarga KD dan Raul Lemos. Foto: Instagram/@krisdayantilemos
ADVERTISEMENT
Pasangan Krisdayanti dan Raul Lemos tengah menikmati momen Lebaran bersama kedua anak mereka, Ariannha Amora Lemos dan Kellen Alexander Lemos, di Singapura.
ADVERTISEMENT
Selain merayakan Lebaran, penyanyi yang akrab disapa KD ini juga memanfaatkan untuk berlibur bersama anak-anak dan suaminya ke Universal Studios Singapura di hari Lebaran kedua.
"Insyaallah, hari ini mau ke Universal Studios. Nanti tanggal 5 saya sudah harus balik Jakarta soalnya karena ada tugas dan pekerjaan yang menanti," ungkap Krisdayanti saat dihubungi kumparan, Selasa (3/5).
Keluarga Krisdayanti dan Raul Lemos. Foto: Instagram/@krisdayantilemos
Liburan bersama anak-anak ini memang sudah direncanakan oleh KD dan suaminya. Sebab, selama 2 tahun pandemi COVID-19, keduanya tak bisa membawa anak-anak liburan.
"Suami saya memang berencana mengajak anak-anak liburan karena memang sudah dua tahun, kan, enggak bisa liburan. Jadi, liburan mumpung dekat," ujarnya.
Momen Lebaran sekaligus liburan ini juga bertambah meriah karena keluarga Ashanty dan keluarga Aurel Hermansyah juga sama-sama tengah berada di Singapura.
ADVERTISEMENT
Dilihat dari unggahan Instagram Story Aurel, keluarga Aurel dan Ashanty juga tampak ikut ke Universal Studios bersama keluarga KD. Semua larut dalam kebahagiaan yang sama.
KD dan Raul Liburan bersama anak-anak ke Universal Studios Singapura. Foto: Instagram/@krisdayantilemos
Bahkan, KD tak bisa menyembunyikan kebahagiaannya bisa berlebaran bersama cucu pertamanya, Ameena Hanna Nur Atta.
"Iya, ini Lebaran pertama sama Ameena dan rasanya sukacita. Alhamdulillah, Ameena tumbuh dengan baik, enggak rewel," pungkasnya.