Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Main di Serial Menduda, Gading Marten: 70 Persen Kisah Saya
18 September 2024 15:00 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Aktor Gading Marten berperan sebagai Dimas dalam serial Menduda yang tayang di Vidio pada 20 September 2024. Serial ini berpusat pada Dimas yang mengalami perceraian.
ADVERTISEMENT
Menurut Gading, kehidupan Dimas dalam serial Menduda digambarkan penuh dinamika. "Ini dinamikanya luar biasa, naik turun, jadi ada happy sama teman, tiba-tiba ada berantem sama sahabat sendiri, sama yang tadinya istrinya jadi mantan istri, wah banyak," tuturnya.
Gading Marten soal Serial Menduda
Dalam serial Menduda, Dimas digambarkan memiliki anak bernama Ella, yang diperankan Anantya Kirana. Menurut Gading, hal itu mengingatkan dirinya dengan anaknya, Gempita Nora Marten, yang bertumbuh remaja.
"Dinamika juga sama anak yang lagi beranjak ABG, gimana caranya kita beradaptasi dengan anak ABG," ucap Gading.
ADVERTISEMENT
Karena itu, pria 42 tahun tersebut mengatakan, orang-orang akan sangat relate dengan kisah yang diangkat dalam serial Menduda. "Pokoknya sangat banyak yang relate, jujur," ujar Gading.
Meski begitu, Gading memetik pelajaran penting sebagai duda. Menurutnya, duda atau janda hanya status. Mereka yang menyandangnya tidak perlu berkecil hati.
"Ketika lo menjadi seorang duda dan janda, jangan berkecil hati, karena, ya, hidup memang kita enggak pernah tahu. Jadi duda dan janda itu cuma sebuah status. Just let it be," kata Gading.
Gading beradu akting dengan ayahnya, Roy Marten, dalam serial Menduda. Keduanya berperan sebagai anak dan ayah. Gading mengatakan syuting bareng dengan Roy membuat mereka jadi sering bertemu.
ADVERTISEMENT
Apabila tidak syuting bareng, Gading jarang bertemu dengan Roy. Mereka bertemu jika pergi ke gereja atau ada acara keluarga. "Karena masing-masing sudah punya kehidupan sendiri, rumah yang cukup jauh. Jadi syuting ini membantu mengobati kerinduan sama orang tua," ucap Gading.
Niken Anjani, Dennis Adhiswara, dan Minati Atmanegara juga terlibat dalam serial Menduda. Naskah serial ini ditulis oleh Salman Aristo. Sementara Eman Pradipta didapuk sebagai sutradara.