Mantap Berhijab, Venna Melinda Perdalam Ilmu Agama

6 Juni 2020 10:30 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Venna Melinda Berhijab Foto: dok. Instagram @vennamelindareal
zoom-in-whitePerbesar
Venna Melinda Berhijab Foto: dok. Instagram @vennamelindareal
ADVERTISEMENT
Artis Venna Melinda kini telah berhijab. Tidak hanya mengubah penampilan menjadi lebih tertutup, ia juga melakukan sejumlah upaya untuk kian meningkatkan ilmu agamanya.
ADVERTISEMENT
Bergabung dengan majelis taklim, misalnya. Bagi Venna Melinda, ini adalah pengalaman pertamanya mengikuti kegiatan tersebut.
“Dulu enggak pernah ikut sama sekali majelis taklim karena memang di DPR sibuk banget 10 tahun terakhir. Malahan Ramadhan di Dapil kali. Tapi, memang hidayahnya di Ramadhan ini,” ujar Venna Melinda kepada kumparan baru-baru ini.
Pesinetron Venna Melinda. Foto: Instagram @vennamelindareal.
“Justru sekarang saya, setelah ikut majelis taklim, ada WA grup. Kami akan mulai, insyaallah tanggal 8 Juni, iqra. Karena saya memang enggak bisa, kan, baca bahasa Arab, belum pernah bisa,” lanjutnya.
Namun, karena situasi saat ini masih kurang kondusif, menurut Venna Melinda, kegiatan akan dilakukan secara privat melalui aplikasi Zoom. Selain mengikuti majelis taklim, ibu dari Verrell Bramasta itu juga berupaya untuk tidak terlambat dalam menjalankan ibadah salat.
ADVERTISEMENT
“Saya juga, yang namanya salat, sudah pasti tepat waktu, ya. Kemarin-kemarin, dengan enggak ada COVID-19, orang bisa lagi di jalan, lagi di mana. Kalau ini, orang tepat waktu untuk salat,” jelasnya.
Venna Melinda berhijab. Foto: Instagram/ @vennamelindareal
Bagi Puteri Indonesia 1994 itu, hijab bukan sekadar penampilan luar. Perubahan dari dalam juga harus dilakukan.
“Jadi, lebih kepada bukan hijab packaging-nya juga, tata cara saya berpikir, tata cara berkehidupan, otomatis proses, ya, belajar, makin hari makin (lebih baik). Contohnya, saya dengar kajian-kajian di YouTube banyak, gimana salat tahajud, salat-salat sunah. Itu, kan, bisa dipelajari sendiri,” pungkas Venna Melinda.