Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Marissa Anita Bangga Dilibatkan Jadi Host Penurunan Bendera di Istana Negara
17 Agustus 2022 14:18 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Aktris Marissa Anita sangat bersemangat menyambut HUT ke-77 RI hari ini. Ia mendapatkan satu kesempatan istimewa yang mungkin tak bisa didapatkan figur publik lainnya.
ADVERTISEMENT
Marissa menuturkan bahwa hari ini ia menjadi host di acara penurunan bendera merah putih di Istana Negara. Marissa sendiri yang membeberkannya.
"Ini ulang tahun Indonesia yang paling istimewa buat aku. Karena, aku jadi host penurunan bendera di Istana Negara!" ungkap Marissa Anita dengan penuh semangat saat ditemui di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan, Selasa (16/8).
Marissa pun menuturkan bagaimana awal mula ia bisa menjadi host di acara penting yang diselenggarakan di Istana Negara. Ternyata, ia yang diundang oleh pihak Istana Negara untuk melakukannya.
"Jadi, tiba-tiba ada perwakilan istana yang WhatsApp saya. Terus, ya, sudah saya bilang oke, saya bersedia. Ini hari besar, saya sebagai orang Indonesia ya merasa senang," tuturnya.
Marissa Anita menerangkan bahwa ia sudah melakukan gladiresik mempersiapkan diri untuk menjadi host. Pengalaman gladiresik itu saja menurutnya sudah sangat berkesan.
"Lucunya, pas gladiresik, ada Pak Jokowi dan Bu Iriana duduk, terus sempat lihat cucunya Pak Jokowi. Nah, saya enggak tahu itu cucunya Pak Jokowi dan pas dia jalan saya bilang, 'Hello babies' pakai mic, semua bisa dengar," kata Marissa Anita.
ADVERTISEMENT
"Terus ada MC yang ngomong, 'Mbak, tahu enggak itu cucunya Pak Jokowi?' Oh, siap! Jadi segitu polosnya di istana dan it's amazing," sambungnya.
Bintang film Ratu Ratu Queens itu pun menuturkan busana apa yang akan ia kenakan saat menjadi host. Ia akan merepresentasikan sukunya sendiri.
"Aku besok pakai baju Jawa, kebaya saja. Nah, co host aku, Marvin dia pakai baju NTB. Memang dress code terserah kita sih mau baju daerah apa," ujarnya.