Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Marthino Lio Terkejut Raih Piala Citra FFI 2022 Berkat Film Seperti Dendam
22 November 2022 23:02 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Karier Marthino Lio benar-benar bersinar setelah menjadi pemeran utama di film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas . Sebab, ia baru saja sukses meraih Piala Citra di Festival Film Indonesia (FFI) 2022.
ADVERTISEMENT
Ya, Marthino Lio menang di kategori Pemeran Utama Pria Terbaik. Piala Citra diberikan langsung oleh Menteri BUMN, Erick Thohir.
"Alhamdulilah. Gini banget, ya? Enggak nyangka, sih. Happy banget," ungkap Marthino Lio sesaat setelah menerima Piala Citra.
Marthino Lio pun mengungkapkan apa arti dari Piala Citra yang didapat. Menurutnya, ini adalah pelepas beban dari film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas yang selalu mendapat respons positif dari masyarakat.
"Ini bentuk apresiasi dan aku sangat menghargai ini. Ada beban yang lepas seperti ini, karena setelah filmnya tayang, banyak yang ngomong film ini akan menang penghargaan. Ya, saya akan terus berusaha tidak besar kepala karena ini," tuturnya.
Lantas, apa yang akan Marthino Lio lakukan ke depannya di industri film setelah memenangkan Piala Citra?
ADVERTISEMENT
"Ke depan mau tetap berakting, memberi yang terbaik tanpa harus terbebani," ujar Marthino Lio.
"Selama ini aku kerja buat keluarga, perform, deliver cerita yang diinginkan, ke skenario fokus, itu aja. Enggak nyangka bisa dapat ini. Saya bekerja memberi yang terbaik aja," sambungnya.
Malam puncak Festival Film Indonesia (FFI) 2022 digelar di JCC Senayan, Jakarta Selatan, Selasa (22/11). Siarannya dapat disaksikan secara langsung melalui YouTube.
Live Update