Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
“Susah jatuh cinta,” ucap Fauzi Baadila sembari tersenyum ketika ditemui di FX Sudirman, Jakarta Selatan, Jumat (29/11) malam.
Pemain film ‘Hayya: The Power of Love 2’ tersebut mengaku memang sangat menikmati masa-masa mendudanya. Sebab, ia merasa seperti tak punya beban.
“Enak, enggak ada beban. Gue enggak ada utang, enggak ada yang gue pikirkan. Gue enggak harus telepon, enggak harus laporan, enggak ada tanggung jawab. Happy. Pundak gue ringan,” ujarnya diakhiri tawa.
Meski demikian, Fauzi Baadila tak menampik kenyataan bahwa kadang-kadang ia pun merasa kurang nyaman dengan kebebasannya sebagai seorang duda. Dirinya tak jarang bertanya-tanya sampai kapan akan terus hidup tanpa pendamping.
“Kadang-kadang, saking keenakannya sampai sumpek juga gitu. ‘Gila, hidup gue terlalu santai.’ ini enggak baik juga, sih, sebetulnya, enggak ada beban dan tanggung jawab. ‘Gila, nih,masa gue begini terus, sih?’” kata Fauzi Baadila diselingi tawa.
Diakui Fauzi Baadila, perihal dirinya yang belum mendapatkan pasangan hidup baru juga kerap muncul ketika ia melihat teman-temannya yang tengah sibuk membangun rumah tangga.
ADVERTISEMENT
“Kalau ketemu teman-teman, ya, begitu. Kadang teringat. Makanya, gue kadang-kadang menghindar ketemu teman-teman, gue jalan-jalan. Karena ketika gue lihat, ‘Wah, gila. Berat, tuh.’ Nanti saja, deh, gue. Santai,” tuturnya sembari berkelakar.
Lantas, apakah Fauzi Baadila punya niat untuk mengakhiri masa dudanya dalam jangka waktu tertentu?
“Doakan saja (supaya segera menikah lagi), doakan. Sudah lama sendiri, doakan,” pungkas Fauzi Baadila disertai senyum lebar.