'Mata Batin' Siap Tayang di Bioskop Indonesia Akhir Tahun Ini

25 September 2017 18:39 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:15 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain film Mata batin (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Pemain film Mata batin (Foto: Munady Widjaja)
ADVERTISEMENT
Kelihatannya, film horor kembali booming di tahun 2017. Sejak awal tahun hingga kini, cukup banyak film horor yang menghiasi bioskop-bioskop Tanah Air.
ADVERTISEMENT
Kali ini, di penghujung tahun 2017, Hitmaker Studios turut mempersembahkan sebuah film horor dengan judul 'Mata Batin'. Film ini mengangkat cerita tentang bagaimana seseorang memiliki kelebihan untuk dapat melihat makhluk lain yang tidak semua orang bisa melihatnya.
Di film ini, Rocky Soraya akan berperan sebagai produser sekaligus sutradara. Untuk mendukung kesuksesan film ini, Rocky telah mempersiapkan segala sesuatunya dengan matang dan menggunakan berbagai macam peralatan yang canggih.
Pemain film Mata batin (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Pemain film Mata batin (Foto: Munady Widjaja)
"Film 'Mata Batin' ini kita buat karena kita mau buat film horor jadi lebih bagus dan lebih kompleks. Ini akan lebih menantang dari yang kemarin-kemarin," ucap Rocky pada konferensi pers yang digelar di kantor Soraya Intercine Film, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (25/9).
Beberapa bintang film Indonesia akan menghiasi film 'Mata Batin' ini. Mereka adalah Jessica Mila, Denny Sumargo, Bianca Hello, Citra Prima, dan Epy Kusnandar. Sedangngkan Luna Maya, dipercaya sebagai penata busana dalam film ini.
ADVERTISEMENT
"Aku enggak main di film ini. Tapi, aku bantuin Pak Rocky Soraya jadi penata busana. Pengalaman pertama aku ini dan ya, seneng aja. Kirain gampang, pemainnya sedikit, ternyata pemainnya banyak banget. Tapi seru banget, aku emang passion di film. Dulu pernah jadi sutradara, pemain, dan sekarang penata busana. Ini pengalaman yang bagus buat aku," jelas Luna di kesempatan yang sama.
Untuk membuat suasana dalam film lebih mencekam, Rocky sampai mempercayakan Citra Prima yang juga merupakan seorang parapsikolog (sosok yang ahli mengkaji ilmu-ilmu spiritual dan kebatinan untuk mengembangkan diri) dalam membuat sebuah mantra tersendiri untuk membuka mata batin seseorang.
"Dalam film ini, aku create mantraku sendiri. Terus akhirnya, Pak Rocky minta mantranya dibuat soundtrack lagu gitu dalam film ini. Aku bikin mantranya dari bahasa Sanskerta kuno gitu. Dan aku yakin, energi itu hidup. Mungkin setelah nonton film itu, dan dengar mantranya, akan ada rasa sensitif, dan mungkin orang-orang jadi bisa melihat sesuatu," terangnya.
ADVERTISEMENT
Film 'Mata Batin' rencananya akan tayang serentak di Indonesia pada 30 November mendatang.