Melihat Rumah Tora Sudiro dan Mieke Amalia yang Nyaman dengan Nuansa Alam

13 November 2020 21:30 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mieke Amelia dan Tora Sudiro. Foto: Munady Widjaja
zoom-in-whitePerbesar
Mieke Amelia dan Tora Sudiro. Foto: Munady Widjaja
ADVERTISEMENT
Pasangan Tora Sudiro dan Mieke Amalia memiliki kediaman yang cukup asri. Mengambil konsep industrial, keduanya tak melupakan nuansa alam di kediaman mereka.
ADVERTISEMENT
Andre Taulany pernah berkeliling ke kediaman Tora. Momen tersebut diabadikan dalam video berjudul SIDAK RUMAH TORA SUDIRO.. MIEKE AMALIA NGGA SETUJU SUAMINYA MASUK PREDIKSI yang diunggah ke kanal YouTube TAULANY TV.
Rumah Tora Sudiro dan Mieke Amalia. Foto: YouTube/TAULANY TV
Tora Sudiro dan Mieke Amalia punya dua akses masuk di rumahnya. Rumah bagian belakang digunakan Tora untuk meletakan barang-barangnya.
Andre masuk melalui area belakang. Dari situ terdapat sebuah pintu kayu yang mengarah ke bagian bangunan tempat Tora dan Mieke tinggal.
Rumah Tora Sudiro dan Mieke Amalia. Foto: YouTube/TAULANY TV
Pintu tersebut langsung mengarah ke area dapur. Rumah Tora dan Mieke tampak unik, didominasi oleh furnitur berbahan kayu.
Di depan area tersebut tampak area taman yang dibatasi dengan sekat kaca. Dengan demikian, pemandangan taman yang asri bisa dinikmati dari dalam.
Rumah Tora Sudiro dan Mieke Amalia. Foto: YouTube/TAULANY TV
Rumah Tora Sudiro dan Mieke Amalia. Foto: YouTube/TAULANY TV
Rangkaian bunga yang tampak segar menghiasi sekitaran area rumah tersebut. Rupanya, Mieke cukup telaten melakukan kegiatan merangkai bunga.
ADVERTISEMENT
Kediaman Tora dan Mieke tampak luas. Rupanya rumah tersebut merupakan tiga bangunan rumah yang dijadikan satu. Nuansa industrial amat terasa di berbagai sudut area tersebut.
Rumah Tora Sudiro dan Mieke Amalia. Foto: YouTube/TAULANY TV
Rumah Tora Sudiro dan Mieke Amalia. Foto: YouTube/TAULANY TV
Rumah Tora Sudiro dan Mieke Amalia. Foto: YouTube/TAULANY TV
Turun seperempat lantai, terdapat area makan yang berbatasan langsung dengan ruang keluarga. Di area tersebut tampak deretan koleksi reptil milik Tora dan Mieke, yang diletakkan di beberapa akuarium.
“Ini iguana. Iya (peliharaan gue). Ini dari kecil (dirawat) sampai gede,” ungkap Tora.
Rumah Tora Sudiro dan Mieke Amalia. Foto: YouTube/TAULANY TV
Tak cuma itu, di salah satu peti, Tora menyimpan serangga peliharaannya, isopod. Tora punya alasan memelihara hewan sebangsa udang yang tinggal di tanah itu.
“Enggak ada (untungnya), gue senang aja pelihara mereka. Jadi, kalau gue sendirian, ngerasa enggak sendiri. Kan, anak-anak udah pada gede, pacaran. Ditinggal, gue berasa sendirian, takut. Kalau ada ini, kan, jadi ramai di rumah,” ucapnya.
Rumah Tora Sudiro dan Mieke Amalia. Foto: YouTube/TAULANY TV
Area itu berbatasan langsung dengan taman. Taman tersebut tampak menambah keasrian di rumah Tora dan Mieke. Andre kemudian dibuat takjub dengan mode kaca yang bisa diatur melalui remote control.
ADVERTISEMENT
Di taman, terdapat sebuah kolam ikan yang membuat suasana makin teduh dengan gemericik airnya. Area taman tersebut bagaikan kebun binatang mini.
Rumah Tora Sudiro dan Mieke Amalia. Foto: YouTube/TAULANY TV
Rumah Tora Sudiro dan Mieke Amalia. Foto: YouTube/TAULANY TV
Rumah Tora Sudiro dan Mieke Amalia. Foto: YouTube/TAULANY TV
Tampak sebuah area untuk kura-kura peliharaan Tora dan Mieke. Di sebelahnya, ada pula kandang iguana milik Tora. Sekiranya ada lima iguana yang ia pelihara di rumahnya.
Di samping kandang iguana, ada kandang berisi burung peliharaan Tora, yakni Lovebird.
Rumah Tora Sudiro dan Mieke Amalia. Foto: YouTube/TAULANY TV
Kediaman Tora dan Mieke terbilang nyaman. Banyak spot yang bisa dijadikan buat bersantai di sana.