Membandingkan Karier Giorgino Abraham di Dunia Film dan Musik

17 Oktober 2019 16:45 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Komparasi Giorgino Abraham Foto: Infografik:  Sabryna Putri Muviola/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Komparasi Giorgino Abraham Foto: Infografik: Sabryna Putri Muviola/kumparan
ADVERTISEMENT
Giorgino Abraham menjadi salah satu aktor muda yang namanya cukup melejit di industri hiburan Tanah Air.
ADVERTISEMENT
Namanya menghiasi dua film layar lebar yang cukup bagus tahun ini, yakni 'Bumi Manusia' dan 'Bebas'.
Aktor kelahiran Spijkenisse, Belanda ini sudah mulai terjun ke dunia hiburan sejak usianya masih belasan tahun. Tak hanya berakting, Giorgino juga turut meramaikan industri musik Tanah Air.
Giorgino Abraham saat berkunjung ke kantor kumparan Jalan Jati Murni No. 1A, Jati Padang, Jakarta Selatan, Selasa, (12/2). Foto: Dicky Adam Sidiq/kumparan
Kali ini, kumparan akan membahas tentang perjalanan karier Giorgino di dunia akting dan musik. Simak ulasannya di bawah ini.
1. Karier Giorgino Abraham di dunia seni peran
Giorgino Abraham saat berkunjung ke kantor kumparan Jalan Jati Murni No. 1A, Jati Padang, Jakarta Selatan, Selasa, (12/2). Foto: Dicky Adam Sidiq/kumparan
Saat berusia 16 tahun, Giorgino Abraham tampil di film berjudul 'Tendangan dari Langit' yang tayang pada tahun 2011. Di tahun yang sama, dia juga membintangi film berjudul 'Pengejar Angin'.
Satu tahun berselang, mantan kekasih Irish Bella ini mulai menjadi pemain sinetron. Dua sinetron pertama yang diperankan olehnya adalah 'Karunia' dan 'Kutunggu Kau di Pasar Minggu'.
ADVERTISEMENT
Akting Giorgino yang mumpuni, membuatnya mendapatkan banyak tawaran main sinetron. Di tahun 2013, dia membintangi tiga sinetron sekaligus, yakni 'Magic', 'Surat Kecil untuk Tuhan the Series', dan 'Fortune Cookies'.
Di tahun berikutnya, aktor yang kini berusia 24 tahun tersebut tidak mengambil tawaran main sinetron. Sebab, dia terlibat dalam penggarapan film berjudul 'Aku Cinta Kamu'.
Setahun setelahnya, dia baru kembali ke layar kaca dengan membintangi sinetron 'Aku Anak Indonesia' dan 'Rajawali', yang kemudian dilanjutkan dengan tayangan 'Anak Jalanan'.
Meskipun telah memiliki beberapa pengalaman di dunia seni peran, nama Giorgino Abraham mulai melejit ketika membintangi 'Anugerah Cinta'. Selain terkenal sebagai bintang sinetron, kisah cintanya dengan Angela Gilsha juga menjadi sorotan kala itu.
ADVERTISEMENT
Setelah hubungan cintanya dengan Angela kandas, Giorgino berpacaran dengan Irish Bella. Mereka terlibat cinta lokasi ketika berperan di sinetron 'Berkah Cinta'.
Lama tak main sinetron, Giorgino memukau banyak orang lewat penampilannya di film 'Bumi Manusia' garapan sutradara Hanung Bramantyo. Dia berperan sebagai kakak Annelies bernama Robert Mellema di film itu.
Artis Giorgino Abraham saat hadir di konferensi pers film Bebas di Plaza Senayan, Jakarta, Rabu, (18/9). Foto: Dok. Ronny
Beberapa bulan kemudian, Giorgino tampil lagi di film 'Bebas' produksi Miles Films. Dia memerankan karakter siswa nakal yang bernama Andra.
2. Karier Giorgino Abraham di musik
Giorgino Abraham saat berkunjung ke kantor kumparan Jalan Jati Murni No. 1A, Jati Padang, Jakarta Selatan, Selasa, (12/2). Foto: Dicky Adam Sidiq/kumparan
Perjalanan karier Giorgino di musik memang belum sebanyak kariernya di dunia seni peran. Dia baru mulai terjun ke tarik suara pada tahun 2017.
Kala itu, Giorgino meluncurkan lagu berjudul 'Selalu Ingat Kamu'. Single tersebut terinspirasi dari kisah cintanya dengan Irish Bella yang kandas di tengah jalan.
ADVERTISEMENT
Setelah merilis lagu itu, Giorgino sering meng-cover lagu-lagu dari musisi ternama. Beberapa di antaranya adalah lagu 'Muara' dari Adera, 'Cukup Tau' milik Rizky Febian, dan mash up lagu 'Shape Of You' milik Ed Sheeran dan 'Sorry' yang dipopulerkan oleh Justin Bieber.
Di tahun 2019 ini, dia merilis lagu keduanya yang berjudul 'Cokelat Biru'. Single tersebut lagi-lagi terinspirasi dari kisah cintanya dengan sang mantan kekasih. Namun, dia tidak menyebutkan siapa sosok perempuan tersebut.
Dalam sebuah wawancara, Giorgino mengaku banyak orang yang meremehkannya di dunia musik. Semua itu semata-mata karena dirinya adalah seorang pemain sinetron.
Kendati demikian, dia tak lantas menyerah dan akan terus fokus dengan karier bermusiknya. Dia ingin menunjukkan pada semua orang bahwa dirinya tidak main-main dengan kariernya di dunia musik.
ADVERTISEMENT