Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
Setelah WandaVision tamat, Marvel Cinematic Universe lanjut melakukan ekspansi dengan serial kedua di Disney+ Hotstar , yakni Falcon and the Winter Soldier. Episode perdananya akan tayang besok, Jumat (18/3).
ADVERTISEMENT
kumparan berkesempatan untuk mengikuti konferensi pers global yang diselenggarakan beberapa waktu lalu. Dalam kesempatan itu, Kevin Feige menjelaskan bahwa serial akan mengenalkan fans lebih jauh kepada sosok Falcon yang selama ini hanya menjadi seperti sidekick bagi Captain America.
"Kita sudah mengenal Bucky Barnes (Winter Soldier) dan kisah hidupnya yang menyedihkan. Bagi Sam Wilson (Falcon), semua orang hanya tahu bahwa ia sangat menyukai pekerjaannya dan memiliki moral yang bagus," ungkap Feige dalam konferensi pers global Falcon and the Winter Soldier beberapa waktu lalu.
"Tapi, kita tidak mengetahui bahwa ia sebenarnya mengidap PTSD. Serial ini adalah kesempatan yang baik bagi fans untuk mengenal lebih jauh tentang kisah hidupnya," sambungnya.
Bagi Anthony Mackie, pemeran Sam Wilson/Falcon, serial Falcon and the Winter Soldier adalah sebuah proyek yang sangat menyenangkan. Ia kagum melihat bagaimana tokoh yang ia perankan bisa berkembang dengan sangat baik di MCU.
ADVERTISEMENT
"Jika kalian ingat, Sam Wilson dalam komik mulanya hanya berandalan dari Harlem. Saat budaya African-American berkembang, Stan Lee mengubahnya menjadi satu inkarnasi kulit hitam yang hebat. Jadi, aku sangat ingin orang-orang untuk lebih jauh lagi mengenal sosok Sam Wilson," tuturnya.
Bagi Mackie, penting bagi Marvel Studios untuk lebih dalam memperkenalkan banyak tokoh-tokoh di MCU. Sebab, saat ini kisah dari semua tokoh besar, seperti Iron Man, Black Widow, bahkan Captain America, secara garis besar sudah berakhir.
"Hal itu penting untuk memberi koneksi yang baik antara para tokoh dan fans. Sudah 10 tahun franchise ini dibuat, dan enam episode serial ini (Falcon and the Winter Soldier) bisa menambah warna baru di MCU. Pada akhirnya, pengalaman menonton film-film MCU akan lebih seru," kata Anthony Mackie.
ADVERTISEMENT