Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Menyandingkan Dua Anak Selebriti, Gading Marten dan Fachri Albar
15 Juni 2018 17:16 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:08 WIB

ADVERTISEMENT
Buah tak jatuh dari pohonnya. Mungkin inilah peribahasa yang cocok bagi Gading Marten dan Fachri Albar. Bagaimana tidak? Keduanya mengikuti jejak orang tuanya terjun ke dunia hiburan.
ADVERTISEMENT
Gading yang merupakan anak aktor Roy Marten kini dikenal sebagai presenter dan aktor. Sementara, Fachri adalah anak vokalis God Bless, Achmad Albar. Baik Gading maupun Fachri terbilang sukses di dunia hiburan.
Kini kumparan mencoba membandingkan mereka berdua dalam karier film dan musik, serta kehidupan rumah tangga dan pribadi.
1. Karier di industri film

Meski awalnya Gading sempat menjadi pesepakbola dan memperkuat Persitara Jakarta Utara, ia akhirnya megikuti jejak sang ayah. Gading membintangi berbagai sinetron remaja, seperti ‘Kisah Sedih Di Hari Minggu’, ‘Hingga Akhir Waktu’, dan ‘Liontin 2'.
Walaupun kemudian Gading lebih sering muncul di layar kaca sebagai pembawa acara, ia beberapa kali berakting di film layar lebar, seperti ‘Mau Jadi Apa?’, ‘Susah Sinyal’, dan ‘Love For Sale’. Gading mengaku sulit meninggalkan dunia seni peran dan selalu tertarik untuk kembali berkecimpung di dalamnya.
ADVERTISEMENT
“Beberapa film kalau menarik saya ambil dan ini memang membuktikan kalau saya ada tempat di dunia film Indonesia. Enggak ada salahnya saya ambil lagi film-film yang memang bagus,” ujar Gading saat ditemui di kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat, beberapa waktu lalu.

Saat ini, Gading masih punya satu harapan yang belum tercapai di dunia film Indonesia. Meski senang bisa beradu akting dengan banyak aktor hebat, seperti Lukman Sardi, Reza Rahadian, dan Titi Rajo Bintang, Gading masih punya impian untuk main film bersama dengan sang ayah.
“Saya penginnya (beradu akting) sama bokap. Kalau perlu, kita yang bikin filmnya, kita remake filmnya. Pengin banget suatu saat ada film bokap sama saya,” tutur Gading.

Sementara itu Fachri Albar, meski sang ayah merupakan vokalis dari band legendaris, Fachri justru tak memulai kariernya di dunia hiburan Indonesia sebagai musisi. Pria berusia 36 tahun ini mulai dikenal luas oleh publik lewat film ‘Alexandria’ yang ia perankan bersama Julie Estelle.
ADVERTISEMENT
Karena paras Fachri yang terkesan bengis, Joko Anwar dua kali mempercayakan Fachri untuk berperan di film buatannya, ‘Kala’ dan ‘Pintu Terlarang’. Selain itu, ia beberapa kali bermain sinetron-sinetron bernuansa religi, seperti ‘Cahaya Surga’ dan ‘Sujudku’.
Prestasi Fachri di industri film ternyata juga cukup membanggakan. Ia pernah menjadi nominasi Pemeran Utama Pria Terbaik di FFI 2007 setelah bermain di film ‘Kala’. Fachri mampu mengantarkan ‘Pintu Terlarang’ memenangkan Best of Puchon di Puchon International Fantastic Film 2009 di Korea Selatan.
Sebelum terjerat kasus narkoba, Fachri juga masih aktif berkarya. Pada 2016, Fachri membintangi beberapa film, termasuk 'I am Hope', 'Pesantren Impian', dan 'The Professionals'. Sedangkan pada 2017, ia menjaga eksistensinya dengan bermain dalam film 'Bukan Cinta Malaikat' dan 'Pengabdi Setan'.
ADVERTISEMENT
2. Dunia tarik suara
Selain aktif menjadi aktor di berbagai film, Gading juga pernah mencoba peruntungannya di dunia tarik suara. Bermodalkan rasa cintanya pada musik rap, Gading bersama dua kerabatnya, Iwa K dan Eno ‘NTRL’ membentuk S.O.B.
Hingga saat ini S.O.B belum menelurkan satu single, namun mereka kerap mengisi acara di kelab malam. Selain itu, saat Iwa beberapa waktu lalu membuat konser tunggal bertajuk ‘Betmen Kasarung’, S.O.B juga mengisi acara.
Gading mengaku sudah sejak lama mengidolakan musik rap dan di Indonesia, ia menjadikan Iwa K sebagai panutan dan idola karena menilai dedikasinya yang tak kunjjng pudar dari zaman ke zaman meski sempat terpeleset kasus narkoba.
“Siapa sih, yang enggak nge-fans sama dia. Dari zaman dia keluar kita masih celana pendekan sampai sekarang, kalau ngelihat dia itu kayaknya memang beda auranya,” kata Gading saat ditemui di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

Ikuti jejak ayahnya, Fachri bersama sang kakak, Fauzi, sempat membentuk band rock bernama Jibriel pada 2003. Dalam band tersebut Fauzi menjadi vokalis, sedangkan Fachri menjadi penggebuk drum.
ADVERTISEMENT
Seolah ingin menjadi inkarnasi God Bless, Nara, anak dari mendiang Yockie Suryoprayogo, juga dipercaya oleh Fauzi dan Fachri sebagai pemetik gitar. Dengan formasi Fauzy (vokal), Nara (gitar), Zaindra (gitar), Mora (bas gitar) dan Fachri (drum), Jibriel sukses merilis single ‘Raih’ pada 2007, yang kemudian berlanjut dengan album ‘...Memecah Kesunyian’.
Namun, karena kesibukan masing-masing, nama Jibriel semakin menurun dan kalah oleh band rock Indonesia lain yang terus aktif berkarya.
3. Istri dan Anak

Tingkah dan perilaku konyol Gading di atas panggung ternyata mampu menarik perhatian penyanyi cantik jebolan Indonesia Idol 2008, Gisella Anastasia. Pasangan Gading dan Gisel menikah di Uluwatu, Bali pada 14 September 2013.
Gading sangat bangga dengan keberhasilannya menaklukkan hati Gisel. Saat Gisel mendapat komentar pedas dari netizen karena mengunggah foto seksi di akun Instagram pribadinya @gisel_la, Gading tetap mendukung sang istri. Ia justru menganggap netizen yang nyinyir hanya sirik.
ADVERTISEMENT
“Saya mah bodo amat, memang cantik bini gue. Orang banyak yang sirik, lakinya aja enggak apa-apa,” ujar Gading saat ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
Dari pernikahannya dengan Gisel, Gading kini sudah memiliki seorang putri bernama Gempita Nora Marten yang sudah berusia tiga tahun. Selain cantik, Gempita selama ini dikenal netizen karena kerap bertingkah lucu di depan kamera saat kedua orangnya sedang mengambil gambar atau video dirinya.
Gempita diusia muda sudah mulai suka mengikuti kegiatan olahraga seperti Gisel. Gading pun juga turut andil dalam menurunkan kecerdasan bahasa dan berbicara, juga bakat seni suara pada sang putri yang sering dikait-kaitkan pada Rafatar, putra tunggal pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina itu.

Fachri pun tak kalah dari Gading. Meski ayah dan kakak Renata Kusmanto terkesan tak memberi restu pada hubungan asmaranya, Fachri tetap mantap untuk meminang Renata pada 12 Juni 2014.
ADVERTISEMENT
Kemesraan Fachri dan Renata memang jarang terekspos media, tapi keduanya selama ini sering diduetkan di film atau pun sinetron. Di luar pekerjaan, Renata juga terus menjadi istri yang setia, bahkan saat Fachri diamankan pihak berwajib karena kedapatan memiliki dan menggunakan narkoba.
Meski Fachri menikah satu tahun di bawah Gading, ia dan Renata kini sudah memiliki dua oran anak, River Syech Albar dan Clover Satin Albar. Wajah Arab Fachri dan kulit eksotis Renata pun membaur baik pada dua anaknya yang saat ini masih sangat kecil.
4. Pola hidup

Sudah sejak lama Gading menyukai dunia fotografi. Namun, baru 1,5 tahun belakangan ini mulai benar-benar melakoni hobinya dengan menggunakan kamera pribadi.
ADVERTISEMENT
“Memang suka dunia fotografi, dari dulu saya penikmat foto. Kalau disuruh pilih foto atau lukisan, saya pilih foto. Akhirnya ketemu teman-teman yang meracunilah, tapi positif,” ujar Gading saat ditemui di kawasan Menteng, beberapa waktu lalu.
Selain melakoni hobi fotografi, Gading juga mulai mencoba terjun ke dunia bisnis dengan membuka restoran yang diberi nama 'Kremes King' di Koja, Jakarta Utara. Meski sempat gagal membuka bar, Gading yakin bisnisnya kali ini akan bernasib lebih baik dibandingkan dulu.
"Enggak trauma buka usaha kuliner. Akhirnya, saya bertemu dengan partner yang benar," kata Gading saat ditemui di restoran 'Kremes King'.

Lain dari Gading yang hidup produktif menjalankan hobi dan bisnis di luar dunia keartisan, Fachri justru kerap tertangkap tangan menyalahgunakan narkoba.
ADVERTISEMENT
Pada 2007, sang ayah yang akrab disapa Iyek ditangkap polisi karena diduga terlibat dalam jaringan narkotika. Fachri yang sempat kabur pascapenangkapan ayahnya pun masuk dalam DPO polisi. Akhirnya, ia menyerahkan diri ke Badan Narkotika Nasional. Namun, Fachri tidak terbukti mengonsumsi narkoba dan dibebaskan, sementara sang ayah, Ahmad Albar, divonis delapan bulan penjara terkait kasus tersebut.
Pernah bebas, pada 14 Februari lalu Fachri kembali terjerat kasus penyalahgunaan narkotika. Ia ditangkap di kediamannya, Rabu lantaran kedapatan memiliki satu paket sabu, dua strip dumolid, dan puntung ganja bekas pakai. Kini, kasus Fachri masih berjalan dan ia pun harus mau mendekam di RS Ketergantungan Obat, Cibubur, Jakarta Timur.

Gading mengungguli Fachri di dunia film. Meski Fachri berprestasi, Gading terbukti lebih laku tak hanya di film dan sinetron, namun juga acara-acara televisi yang menjadikannya pembawa acara. Fachri tetapi mampu mengungguli Gading di dunia musik Indonesia. Sebab, band Jibriel jauh lebih menghasilkan dibandingkan S.O.B yang sama sekali tak memiliki single.
ADVERTISEMENT