Merayakan Kesedihan Lewat Sadrah, Single Terbaru For Revenge

21 Maret 2024 17:04 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Single terbaru For Revenge. Foto: Sony Music Entertainment Indonesia
zoom-in-whitePerbesar
Single terbaru For Revenge. Foto: Sony Music Entertainment Indonesia
ADVERTISEMENT
Band emo For Revenge merilis lagu terbarunya, Sadrah, pada Senin (18/3). Lagu tersebut lahir di bawah payung label Sony Music Entertainment Indonesia (SMEI).
ADVERTISEMENT
Sadrah melukiskan tragedi cinta yang jauh lebih menyayat, lengkap dengan melodi khas for Revenge yang megah sekaligus emosional.
Di single ini, aura vokal Boniex Noer terasa lebih lugas dari sebelumnya. Boniex Noer menyebut, kesuksesan Serana dan album Perayaan Patah Hati - Babak 1 menjadi motivasi mereka untuk merilis Sadrah.
"Keberhasilan karya-karya kami sejauh ini merupakan sesuatu yang sangatlah magis untuk kami. Namun, di saat bersamaan, kami menyadari dua hal penting. Pertama, ekspektasi publik terhadap karya kami semakin besar. Kedua, kami harus mencari cara untuk mengembangkan musikalitas kami tanpa meninggalkan DNA for Revenge. Satu hal yang pasti: kami tidak ingin menjadi musisi yang stagnan," kata Boniex Noer lewat keterangan resmi, Senin.
For Revenge. Foto: Sony Music Entertainment Indonesia
Sadrah, dalam KBBI didefinisikan sebagai pasrah atau berserah. Lagu berdurasi 4 menit 7 detik itu ditulis dan diproduseri oleh for Revenge.
ADVERTISEMENT
for Revenge memutuskan untuk menyematkan nyawa yang berbeda di balik lirik dan melodi emosional Sadrah.
"Kami membayangkan bahwa Sadrah menceritakan tentang sebuah kekalahan cinta yang justru menjadi awal dari sebuah perjalanan baru bagi sang tokoh utama," jelas Boniex Noer.
"Lagu ini sangat memancarkan pergulatan batin yang terjadi, ketika tokoh utama kesulitan memproses kesedihan barunya, namun di sisi lain, dia harus segera melapangkan dadanya," lanjutnya.

Rencana 2024

Rencana for Revenge dalam tahun 2024 tidak berhenti sampai di rilisan album baru. Ada kolaborasi lintas genre yang disiapkan Boniex dan kawan-kawan.
"Terdapat beberapa kolaborasi lintas musisi atau bahkan lintas profesi yang ingin kami lakukan juga suatu saat nanti," tutur Boniex Noer.
Selaku label, Sony Music Entertainment Indonesia siap mendukung sepak terjang for Revenge di masa kini dan masa depan.
ADVERTISEMENT
"Saya bisa melihat bahwa for Revenge senantiasa menjadi band yang stabil, produktif, dan didukung oleh fanbase yang sangatlah loyal," kata Keke Kananta perwakilan Sony Music.
"Tahun 2024 saya proyeksikan, akan menjadi momentum ketika band-band modern siap mengguncang industri musik Indonesia: sebuah movement yang dipimpin oleh band seperti for Revenge," tutup Keke.