Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.95.0
Michael B Jordan hingga Lupita Nyong'o Hadiri Acara Pemakaman Chadwick Boseman
7 September 2020 16:04 WIB
ADVERTISEMENT
Meninggalnya Chadwick Boseman pada 28 Agustus lalu menyisakan duka mendalam bagi fans, keluarga, dan kerabat. Ia meninggal setelah berjuang melawan kanker usus besar yang diidapnya sejak 2016.
ADVERTISEMENT
Kemarin, Minggu (6/9), digelar upacara pemakaman Chadwick Boseman di area Pantai Malibu, California, Amerika Serikat. Dilansir The Sun, upacara itu dihadiri oleh tiga bintang film Black Panther, Michael B Jordan , Lupita Nyong'o, dan Winston Duke.
Dalam upacara peringatan, digelar live music. Ada pula foto Chadwick Boseman yang dihiasi bunga-bunga indah.
Dari foto-foto yang didapatkan The Sun, terlihat bagaimana B. Jordan dan kerabat lainnya berusaha menenangkan hati istri Boseman, Taylor Simone Ledward.
Sebelumnya, telah digelar pula tribut untuk Boseman di tanah kelahirannya, Anderson, Carolina Selatan, Amerika Serikat. Di acara itu, diputar film-film Boseman dan ada pula parade yang diikuti oleh anak-anak serta remaja.
Chadwick Boseman meninggal di usia yang tergolong muda, yakni 43 tahun. Hingga jelang akhir hayatnya, Boseman diketahui masih berperan di film Da 5 Bloods yang rilis di Netflix pada Juli lalu.
ADVERTISEMENT
Ia juga sudah selesai mengisi suara untuk tokoh T'Challa yang akan muncul di seri animasi MCU, What If...?. Seri animasi itu rencananya siap mengudara di Disney+ pada 2021.
What If...? akan jadi kali terakhir Chadwick Boseman hadir di MCU. Untuk saat ini, belum diketahui seperti apa nasib dari film Black Panther 2 yang rencananya rilis pada 2022.