news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Miles Film Umumkan Tokoh yang Diperankan Pemain di Film 'Bebas'

10 Mei 2019 22:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cast 'Bebas' bersama Produser Mira Lesmana dan Sutradara Riri Riza. Foto: Alexander Vito/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Cast 'Bebas' bersama Produser Mira Lesmana dan Sutradara Riri Riza. Foto: Alexander Vito/kumparan
ADVERTISEMENT
Rumah produksi milik Mira Lesmana, Miles Film, sedang menggarap film 'Bebas'. Film itu merupakan adaptasi dari film drama Korea Selatan bertajuk 'Sunny' (2011).
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, produser Mira Lesmana dan sutradara Riri Riza sempat memberi tahu siapa saja aktor yang akan hadir di film 'Bebas'. Terdapat nama-nama besar, mulai dari Marsha Timothy, Baim Wong, dan Sheryl Sheinafia. Namun, memang belum diberi tahu peran apa yang mereka dapatkan.
Mira Lesmana Foto: Munady
Proses syuting film 'Bebas' saat ini sudah selesai dan Miles Film pun kembali menggelar konferensi pers di kawasan Antasari, Jakarta Selatan, Jumat (10/5). Dalam konferensi pers itu, diumumkan plot dasar film 'Bebas' dan peran apa yang didapatkan oleh setiap aktor.
Miles mengatakan bahwa film 'Bebas' akan fokus menceritakan tentang perjalanan hidup Geng Bebas semasa remaja dan dewasa. Geng Bebas remaja dibintangi Maizura sebagai Vina, Sheryl Sheinafia sebagai Kris, Agatha Priscilla sebagai Jessica, Zulfa Maharani sebagai Gina, dan Baskara Mahendra sebagai Jojo.
ADVERTISEMENT
Sementara, Geng Bebas dewasa dibintangi oleh Marsha Timoty sebagai Vina, Susan Bachtiar sebagai Kris, Indy Barends sebagai Jessica, Widi Mulia sebagai Gina dan Baim Wong sebagai Jojo. Ada pula para pemain lain, seperti Amanda Rawles, Giorgino Abraham, Brandon Salim, Syifa Hadju, dan Jefri Nichol yang akan menjadi pemeran pendukung.
Riri Riza. Foto: Munady Widjaja
Riri Riza menyatakan tidak mudah memutuskan peran yang diberikan kepada setiap aktor. Ada berbagai pertimbangan penting yang membutuhkan waktu hingga berbulan-bulan.
"Sejak proses casting sendiri masing-masing harus punya bukan hanya kemiripan fisik, tapi juga kepekaan yang sama saat membacakan sebuah peran," ungkap Riri.
"Mereka ini bahkan sampai harus bertemu dua sampai tiga kali untuk mendapatkan ketajaman yang tepat," sambungnya.
Karena proses pencarian tokoh yang cocok untuk setiap artis sudah sangat panjang, Mira Lesmana tidak melihat ada kesulitan selama proses syuting. Terlebih lagi, semua aktor memiliki integritas dan amat bertanggung jawab.
ADVERTISEMENT
"Kuncinya bakat, disiplin, dan waktu bersama sutradara, juga acting coach yang cukup. Geng Bebas remaja dan dewasa ini akhirnya terasa pas dan para pemeran pendukung juga memberi kesatuan ensemble yang baru," ujarnya.
Sheryl Sheinafia. Foto: Alexander Vito/kumparan
Sebagai salah satu aktor utama, Sheryl Sheinafia pun mengungkapkan bahwa ia tidak mengalami kesulitan berarti selama proses syuting. Justru semua aktor, baik yang masih remaja dan dewasa, jadi amat dekat satu sama lain.
"Kami ngerasa kayak keluarga gitu dan kalau ada salah satu yang enggak ada tuh sedih. Kami solid banget, sampai buat grup bareng dan semua teman di sini enggak ada sikut-sikutan. Sangat menyenangkan," kata Sheryl.
Film 'Bebas' direncanakan akan tayang di bioskop-bioskop Indonesia pada Oktober 2019 mendatang. Saat ini film telah memasuki tahap editing.
ADVERTISEMENT