Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Momen Unik saat Brandon Salim Lamar Kekasihnya di Jepang
25 April 2024 11:00 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Aktor Brandon Salim telah melamar kekasih nya, Dhika Himawan, di Tokyo, Jepang, pada 23 April lalu. Brandon mengumumkan hal itu lewat unggahan di akun Instagram pribadinya.
ADVERTISEMENT
"Aku dan Dhika officially engaged di Tokyo, April 23 2024!" tulis Brandon Salim .
Dalam unggahannya, Brandon Salim mengisahkan momen dirinya melamar Dhika. Awalnya, ia meminta izin kepada orang tua sang kekasih.
"Flash back ke February 29 2024, aku ajak ketemu orang tua Dhika untuk mohon izin restu ngelamar Dhika. Deg-degan. Restorannya sepi dan dingin. Semakin deg-degan," tulis Brandon.
Setelah mengantongi restu dari orang tua Dhika, Brandon Salim langsung membuat cincin yang akan diberikan kepada kekasihnya saat lamaran.
Brandon melamar Dhika di tengah momen kekasihnya liburan ke Jepang bersama keluarganya pada 19-30 April lalu. Brandon mengaku baru bisa menyusul ke Jepang pada 25 April.
"Tapi sebenarnya aku berangkat tanggal 22 supaya bisa surprise Dhika. Aku sampai diantar keluarga ke bandara. ๐" tulis Brandon.
ADVERTISEMENT
"Langsung wifi on di pesawat supaya Dhika enggak curiga kalau WA-nya centang 1 huahua," lanjutnya.
Brandon Salim Ungkap Momen Unik saat Dirinya Lamar Kekasih di Jepang
Di hari saat akan melamar kekasihnya, Brandon melakukan persiapan seperti menggunakan jas baru, wax, minum air, dan berdoa. Setelah itu, Brandon jalan menuju hotel tempat Dhika menginap.
"Dhika sekamar sama tantenya. Jadi aku janjian sama tantenya nanti pas Dhika mandi, tante jemput aku di lobi," tulis Brandon.
Pria 27 tahun itu kemudian masuk ke kamar Dhika dan mempersiapkan diri untuk memberikan kejutan kepada sang kekasih. Namun, ada kejadian unik saat Brandon melamar Dhika.
"Jadi pas Dhika keluar kamar mandi, aku sudah di posisi. Bukannya bilang, โWill you marry me?โ Kita berdua malah ketawa ngakak 30 menit, aku disabet pakai baju kotor dan aku bilang, โNikah yok!!! Hahaha.โ Akhirnya dia bilang Yes!!!" tulis Brandon.
ADVERTISEMENT