news-card-video
19 Ramadhan 1446 HRabu, 19 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Morgan Freeman Kenang Gene Hackman di Panggung Oscar 2025

3 Maret 2025 13:47 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aktor AS Morgan Freeman tampil pada ajang Academy Awards Tahunan ke-97 di Dolby Theatre, Beverly Hills, California, AS, Minggu (2/3/2025). Foto: Patrick T. Fallon / AFP
zoom-in-whitePerbesar
Aktor AS Morgan Freeman tampil pada ajang Academy Awards Tahunan ke-97 di Dolby Theatre, Beverly Hills, California, AS, Minggu (2/3/2025). Foto: Patrick T. Fallon / AFP
ADVERTISEMENT
Mendiang aktor Gene Hackman menerima penghormatan khusus dari teman lama dan mantan rekannya di film, Morgan Freeman. Ia menyebut nama Hackman saat tampil di sesi In Memoriam pada Malam Anugerah Piala Oscar, di Dolby Theater, Minggu (2/3) malam waktu setempat.
ADVERTISEMENT
Gene Hackman ditemukan tewas di rumahnya di Santa Fe, New Mexico bersama istrinya, Betsy Arakawa, empat hari yang lalu.
"Minggu ini, kita kehilangan seorang aktor populer, saya kehilangan seorang teman baik, Gene Hackman," kata Freeman.
Aktor AS Morgan Freeman tampil pada ajang Academy Awards Tahunan ke-97 di Dolby Theatre, Beverly Hills, California, AS, Minggu (2/3/2025). Foto: Patrick T. Fallon / AFP
Freeman mengaku senang bisa bekerja bersama Hackman dalam dua film.
"Seperti pendapat semua orang, saya tahu bahwa dia adalah seorang aktor yang murah hati dan pria yang bakatnya mengangkat karya semua orang," lanjut Freeman.
Freeman menyebut Hackman telah berhasil memenangkan hati pecinta film di seluruh dunia.
"Dia menerima dua Oscar, tapi yang lebih penting, dia memenangkan hati pecinta film di seluruh dunia," jelas Freeman.
Gene Hackman. Foto: Andy Clark/REUTERS
Freeman mengulang statement Hackman yang menyebut bahwa dirinya tidak memikirkan warisan. Hackman hanya berharap orang-orang mengingatnya sebagai aktor yang berusaha melakukan pekerjaan terbaik.
ADVERTISEMENT
"Gene, kamu akan dikenang karena itu dan lebih banyak lagi. Beristirahatlah dengan tenang, ya, sobat,” tutup Freeman.
Freeman dan Hackman terkenal karena bekerja sama dalam Unforgiven karya Clint Eastwood. Hackman mendapatkan Oscar pada tahun 1993 untuk Aktor Pendukung Terbaik berkat film itu.
Hackman dan Morgan Freeman kembali membintangi Under Suspicion pada tahun 2000.
Hackman dikenal sebagai sosok tertutup, tidak pernah membintangi film sejak tahun 2004. Terakhir dia berperan sebagai Monroe 'Eagle' Cole dalam film Welcome to Mooseport.
Pada 2004, Hackman mengumumkan pensiun dari karier keaktoran. Dia mengemasi barang-barangnya, meninggalkan Los Angeles untuk hidup tenang di New Mexico.