news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Mus Mulyadi Akan Dimakamkan Lusa di TPU Joglo

11 April 2019 15:37 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mus Mulyadi meninggal dunia Foto: IG @erick_mus
zoom-in-whitePerbesar
Mus Mulyadi meninggal dunia Foto: IG @erick_mus
ADVERTISEMENT
Penyanyi keroncong ternama, Mus Mulyadi menghembuskan napas terakhirnya pada hari ini, Kamis (11/4). Sang buaya keroncong meninggal dunia di usia 73 tahun.
ADVERTISEMENT
Saat ini, jenazah Mus Mulyadi sedang disemayamkan di rumah duka Dharmais. Keluarga dan kerabat dekat juga sudah berkumpul di rumah duka.
Dari pantauan kumparan, terlihat istri Mus Mulyadi, Helen Sparingga dan anak kedua mereka, Erick Renanda, menerima kehadiran para pelayat.
Istri mendiang Mus Mulyadi di rumah duka Dharmais. Foto: Giovanni/kumparan
Rencananya, jenazah pelantun 'Kota Solo' ini akan dimakamkan pada 13 April mendatang. Hal ini disebabkan karena pihak keluarga masing menunggu kedatangan anak pertama, Irena Patricia.
“Sabtu (dimakamkan). Menunggu kakak saya yang ada di Australia, datangnya besok malam. Kan enggak mungkin malam-malam,” ujar Erick ketika ditemui di rumah duka, Kamis (11/4).
Erick mengatakan bahw jenazah nantinya akan dimakamkan di TPU Joglo. Jarak menjadi pertimbangan utama mereka memilih tempat pemakaman tersebut.
ADVERTISEMENT
“Biar dekat dengan kita, kita kan di Jakarta,” tuturnya.
Sementara itu, ditemui di tempat yang sama Helen mengaku sudah menerima dengan ikhlas kepergian sang suami.
Ya, selama lebih kurang 44 tahun hidup bersama memang sudah banyak sekali momen kebersamaan yang mereka lewati.
Suasana di Rumah Duka Dharmais tempat mendiang Mus Mulyadi. Foto: Giovanni/kumparan
Bahkan di masa-masa Mus Mulyadi mengalami kebutaan, Helen terus setia mendampingi.
“Selama dia buta saya enggak pernah pergi-pergi. Saya untuk suami saya pokoknya, enggak mau kemana-mana. Kalau mau pergi berdua, pokoknya berdua, kita berdoa, saya agama kristen, ya kita selalu berdoa dan baca firman,” ucapnya.
Mus Mulyadi menikah pada tahun 1975 dengan penyanyi Helen Sparingga dan memiliki dua orang anak, Irene Patricia dan Erick Renanda.
ADVERTISEMENT
Pelantun 'Jembatan Merah' ini juga merupakan kakek dari penyanyi cilik Emmabelle Kimberley Haryadi, yang merupakan anak perempuan Erick.