'Must Be Arashi' Tayang di GEM TV Asia Mulai 23 Januari

18 Januari 2019 15:48 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Arashi (Foto: www.j-storm.co.jp/arashi)
zoom-in-whitePerbesar
Arashi (Foto: www.j-storm.co.jp/arashi)
ADVERTISEMENT
Hampir 20 tahun idol group Arashi berkarier di industri hiburan Jepang. Grup yang beranggotakan lima orang pria ini tidak hanya fokus di dunia musik saja, tapi juga di dunia perfilman dan variety show.
ADVERTISEMENT
Sejak tahun 2010, Arashi yang digawangi oleh Ohno Satoshi, Sakurai Sho, Aiba Masaki, Ninomiya Kazunari, dan Matsumoto Jun ini memiliki variety show sendiri yang berjudul 'Must Be Arashi'. Sampai saat ini, sudah ratusan episode yang ditayangkan dan tiap episodenya menghadirkan keseruan yang mengundang tawa.
Personel idol grup Jepang, Arashi. (Foto: Instagram/@_a.m.smile)
zoom-in-whitePerbesar
Personel idol grup Jepang, Arashi. (Foto: Instagram/@_a.m.smile)
Uniknya, variety show ini tidak menggunakan skrip. Sehingga, setiap member harus berimprovisasi agar program tidak membosankan. Selain itu, Arashi tidak hanya sekadar mewawancarai para tamu yang hadir, tapi juga bermain games dan menyelesaikan tantangan.
Episode 322 yang tayang tahun 2017, misalnya. 'Must Be Arashi' menghadirkan bintang tamu Matsuoka Mayu dan Imoto Ayako. Dalam episode ini, terdapat game bernama 'Soba Udon Gourmet Death Match'. Para member dan bintang tamu harus menjawab sejumlah pertanyaan. Apabila berhasil menjawab, maka ia akan mendapat semangkuk soba udon.
ADVERTISEMENT
Terdapat beberapa mangkuk soba udon dengan rasa berbeda yang diperebutkan dalam segmen ini. Masing-masing anggota juga memiliki misi dan proyek khusus.
Program 'Must Be Arashi' (Foto: www.ntv.co.jp/arashinishiyagare/)
zoom-in-whitePerbesar
Program 'Must Be Arashi' (Foto: www.ntv.co.jp/arashinishiyagare/)
Masih dalam episode yang sama, Masaki Aiba bersama Imoto Ayako dan Yuriyan Retriever melakukan 'Crossfit Challenge'. Bersama pelatih crossfit terkemuka asal Jepang, Aya, ketiganya berusaha untuk mencapai batas kekuatan tubuh masing-masing dalam kurun waktu yang sudah ditentukan.
Keseruan lainnya dalam acara 'Must Be Arashi' ini bisa disaksikan di GEM TV Asia mulai 23 Januari mendatang setiap hari Rabu pukul 19.00 WIB.
Arashi memulai kariernya sejak tahun 1999. Sudah banyak karya populer yang dihasilkan, salah satunya adalah lagu 'Love So Sweet' yang menjadi salah satu single terlaris di Jepang tahun 2007. Sejak 1999 hingga kini, Arashi telah merilis lebih dari 10 album dan 4 album kompilasi. Selain itu, Arashi juga tidak pernah tidak memenangkan ajang Japan Gold Disc Awards. Hingga kini, mereka telah mengantungi 45 penghargaan dari ajang tersebut.
ADVERTISEMENT
Terbaru, Arashi merilis single 'Kimi No Uta' pada Oktober 2018. Lagu ini menjadi theme song drama 'Boku to Shippo to Kagurazaka'. Drama ini dibintangi oleh salah satu personel Arashi, yakni Aiba Masaki.