news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Nathalie Holscher Dianggap Matre, Ini Kata Sule

26 Agustus 2021 9:01 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nathalie Holscher. Foto: Instagram/@nathalieholscher
zoom-in-whitePerbesar
Nathalie Holscher. Foto: Instagram/@nathalieholscher
ADVERTISEMENT
Sule memberikan tanggapan mengenai istrinya, Nathalie Holscher, yang dianggap matre. Jawaban terkait hal itu, Sule sampaikan saat berbincang dengan Irfan Hakim.
ADVERTISEMENT
“Ada yang ngomong katanya istrinya matre?” tanya Irfan Hakim ke Sule seperti dilihat di kanal YouTube deHakims Story.

Tanggapan Sule soal Nathalie Holscher Dianggap Matre

Nathalie Holscher dan Sule. Foto: Instagram/@nathalieholscher
Menanggapi pertanyaan soal Nathalie Holscher yang dianggap matre, Sule mengatakan bahwa hal yang wajar apabila seorang perempuan menuntut materi dari sang suami.
Menurut komedian berusia 44 tahun ini, materi merupakan sesuatu yang penting dalam kehidupan seseorang, termasuk saat berumah tangga.
“Perempuan mana yang enggak matre? Kadang, kan, ada istilah uang itu tidak bisa mendapatkan kebahagiaan, yang penting cinta. Tapi enggak ada uang juga enggak bahagia,” kata Sule.
Sule Tak Terlalu Pikirkan soal Istrinya yang Dianggap Matre
Sule di kediamannya di kawasan Bekasi, Jawa Barat, Rabu (8/1). Foto: Regina Kunthi Rosary/kumparan
Meski begitu, Sule memilih untuk tidak terlalu memikirkan mengenai istrinya yang dianggap matre. Sebab, menurutnya, hal itu hanya anggapan dari orang lain yang tidak mengetahui keadaan sebenarnya.
ADVERTISEMENT
“Jadi, kalau orang ngomong bini gue matre, silakan saja, itu kan orang lain yang ngomong,” tutur Sule.
Permasalahan di Rumah Tangga Jadi Pelajaran
Sule dan Nathalie menikah pada November 2020. Tentu biduk rumah tangga mereka tidak selalu mulus. Ada juga konflik yang harus dihadapi oleh keduanya. Salah satu yang sempat menjadi pembicaraan saat Nathalie memutuskan meninggalkan rumah.
Menurut Sule, sesuatu hal yang wajar apabila terjadi percekcokan dalam rumah tangga. “Itu, mah, biasa saja,” ucapnya.
Sule mengatakan ada pelajaran yang bisa dipetik dari permasalahan yang pernah ia dan Nathalie hadapi. “Jadi pelajaran sangat mahal bagi dia,” ujarnya.