Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Ngaku Bucin ke Aaliyah Massaid, Thariq Halilintar: Bucin Tertinggi saat Melamar
7 Juli 2024 12:00 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Adik Atta Halilintar ini ingin membawa hubungannya dengan Aaliyah ke jenjang yang lebih serius. Bahkan, Thariq tak memungkiri bahwa ia bucin terhadap Aaliyah.
Mengenai ini disampaikannya saat menjawab pertanyaan Denny Sumargo dalam podcast miliknya. Densu bertanya apakah Thariq seorang bucin.
"Bucin, iya, gue lumayan bucin. Menurut gue bucin tertinggi adalah saat melamar orang. Karena setelah kemarin gue merasakan sendiri, itu, sih, paling bucin gue. Jadi, bucin tertinggi saat melamar dia (Aaliyah)," ungkap Thariq Halilintar dalam video berjudul KISAH PERJALANAN CINTA THARIQ, TERNYATA PAK HAJI JUGA BUCIN ! - THARIQ HALILINTAR - (CURHAT BANG).
Thariq pun sempat mengungkapkan perasaannya saat berada di momen lamaran itu. Ia mengaku sangat grogi saat mulai memasuki gedung tempat acara dengan didampingi kedua orang tuanya.
ADVERTISEMENT
"Pas masuk pikiran langsung zzzzz, sudah pengin nangis, enggak bisa nahan muka, mau senyum tapi gimana. Disaksikan keluarga gue, keluarga dia dan sahabat-sahabat yang datang, meski belum menikah, ya, masih lamaran tapi rasanya itu wah," bebernya.
Kendati demikian, Thariq tak memungkiri rasa takutnya. Ia dan Aaliyah memang telah sepakat untuk melangkah menuju gerbang pernikahan, namun Thariq tetap berpegang pada takdir.
"Ada rasa senang banget sudah sampai titik ini, tapi ada rasa takut, takut gagal. Makanya yang terbaik yang bisa kita lakukan, ya, manusia cuma bisa sampai situ tapi semua keputusan semua sesuai takdir Allah," pungkas Thariq.