Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
Nia Ramadhani Jaga Tubuh Tetap Langsing Demi Ardi Bakrie
25 September 2018 11:15 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
ADVERTISEMENT
Meski sudah memiliki 3 orang anak, penampilan aktris Nia Ramadhani tetap langsing. Banyak netizen yang bertanya-tanya diet apa yang dilakukan Nia usai melahirkan dan kembali menurunkan bobot tubuhnya seperti semula.
ADVERTISEMENT
Melalui video blog (vlog) yang diunggah Irfan Hakim berjudul 'Tips Kurus Ala Nia Ramadhani' di akun YouTube pribadinya, deHakims, Nia membeberkan rahasianya agar cepat langsing dalam hitungan 4 hingga 5 bulan.
"Waktu aku (habis melahirkan aku) diet banget, itu aku malam-malam makan alpukat saja. Itu-itu it works, itu beneran. (Alpukat) pakai susu kental manis. kalau enggak, enggak enak. Satu (buah juga), tapi itu cepat banget menurut aku," kata Nia Ramadhani .
"Sudah gitu, kalau lo lapar (tengah malam) mending lo tidur saja mendingan," lanjutnya.
Tak hanya makan alpukat dan rajin berolahraga, pemeran Bawang Merah dalam sinetron 'Bawang Merah Bawang Putih' itu dalam 5 bulan harus menahan diri agar tak makan camilan. Sementara, di waktu pagi ia hanya makan telur dan mengonsumsi ayam tanpa nasi di jam makan siang.
ADVERTISEMENT
Kemudian, saat Irfan Hakim bertanya apakah keinginan kurus berasal dari dalam dirinya atau kehendak suami, perempuan berusia 28 tahun itu menjawab bahwa itu merupakan murni keinginannya. Sebab, sang suami tak pernah berkomentar apa pun tentang penampilannya.
Selain untuk dirinya sendiri, hal yang dilakukan pemain film 'Suster Ngesot' itu ternyata tak lain juga untuk kepuasan suaminya. Bahkan, Nia mengaku takut dirinya ditinggal oleh anak dari pengusaha Aburizal Bakrie, Ardi Bakrie.
"Aku takut dia ngomong dalam hati saja. Karena aku pas ngaca kemarin, pas lagi gendut gue enek lihat badan (dan) muka gue sendiri. Gue dalam hati gue, gimana suami gue. Gue daripada ditinggalin boo, daripada jelek-jelek gitu. Guenya saja enek gitu, apalagi mata orang lain ngelihat gitu kan," imbuh perempuan yang pernah berpacaran dengan Ressa Herlambang.
ADVERTISEMENT
Anak pertamanya bernama Mikhayla Zalindra Bakrie lahir pada 2 Juni 2012, anak keduanya bernama Mainaka Zanatti Bakrie lahir pada 17 November 2015, dan anak ketiganya bernama Magika Zalardi Bakrie lahir pada 10 Mei 2017.