news-card-video
4 Ramadhan 1446 HSelasa, 04 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Nikita Mirzani Tersangka, Razman Nasution: Kooperatif Saja

26 Februari 2025 10:00 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Artis Nikita Mirzani saat mendatangi Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (11/2/2025). Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Artis Nikita Mirzani saat mendatangi Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (11/2/2025). Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
ADVERTISEMENT
Pengacara Razman Nasution ikut berkomentar soal Nikita Mirzani yang ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan pemerasan dan pengancaman yang dilaporkan oleh Reza Gladys.
ADVERTISEMENT
Razman meminta Nikita untuk kooperatif jika penyidik memanggilnya untuk diperiksa sebagai tersangka.
"Terkait Nikita Mirzani yang dia sudah tersangka, ya, saya kira kooperatif saja," ujar Razman Nasution kepada wartawan di Polres Metro Jakarta Selatan.
Artis Nikita Mirzani usai jalani pemeriksaan selama 12,5 jam di Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (7/2). Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
"Ancaman hukumannya sesuai pasal yang disangkakan memang 20 tahun," sambungnya.
Di samping itu, Razman juga ikut berkomentar soal kabar hamilnya Nikita. Nikita dituding sengaja menghindar dari hukumannya dengan memunculkan kabar tersebut.
"Jadi kalau dia mengaku hamil 3 bulan sekarang, enggak logis. Saya bisa hitung dia berpacaran dengan MG (Matthew Gilbert)," ucap Razman Arif.
Pengacara Razman Atif Nasution di Polres Jakarta Selatan, Senin (24/2/2025). Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
Ketimbang terus mencari-cari alasan, Razman meminta Nikita untuk kooperatif dengan proses hukum yang berjalan. Termasuk salah satunya hadir saat dipanggil oleh penyidik.
"Kalaupun dia hamil enggak (mungkin) 3 bulan. Bisa jadi ini strategi agar dia tidak ditahan. Tapi biarlah proses hukum berjalan," kata Razman Arif.
ADVERTISEMENT