Nostalgia 5 Tahun JKT 48 Bersama Buku 'Laptime JKT 48'

17 Maret 2017 19:06 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Peluncuran Buku Laptime JKT48 (Foto: Iqra Ardini/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Peluncuran Buku Laptime JKT48 (Foto: Iqra Ardini/kumparan)
Penulis buku sekaligus wartawan, Dhimas Ginanjar, meluncurkan buku berjudul 'Laptime JKT 48: Lima Tahun Penuh Cerita' di Gramedia Matraman, Jumat (17/3). Dalam peluncuran buku pertamanya ini, Dhimas ditemani juga oleh ketiga kapten Idol Group JKT 48, Melody Nurramdhani, Ratu Vienny Fitrilya, dan Shania Junianatha.
ADVERTISEMENT
"Dari 2011 aku udah ngikutin JKT 48 dan selalu meliput mereka. Dari situ aku punya banyak stock foto dan artikel tentang mereka. Lalu aku memanfaatkan bahan itu jadi buku aja, agar tidak terbuang," jelas Dhimas saat ditemui kumparan (kumparan.com) sesaat sebelum acara peluncuran buku dimulai.
Buku ini sendiri memiliki konsep mesin waktu yang akan membawa pembaca mengingat kembali momen-momen penting selama 5 tahun JKT 48 berdiri.
"Kepikiran dari 2014 untuk bikin buku, tapi 3 tahun itu masih belum keliatan apa mereka bisa bertahan di dunia musik," lanjut Dhimas.
Menurutnya, keawetan mereka akan terlihat jika sudah 5 tahun. "Ibarat bayi tuh umur segitu dah bisa jalan," kata dia.
ADVERTISEMENT
Selama 2 tahun, ia pun menggarap buku ini di luar jam kerjanya sebagai seorang wartawan. Untuk membuat buku yang menarik, Dhimas menonjolkan sisi visual dan artikel yang bukan hanya narasi. Hal ini dimaksudkan agar pembaca merasa sedang berbicara langsung dengan idolanya.
"Bukan kayak biografi gitu karena aku sertakan kutipan-kutipan langsung mereka."
Dalam buku tersebut, Dhimas banyak menggunakan arsip pribadinya, baik foto maupun tulisan. "Bahkan di buku ini nggak sampe 50% dari materi yang aku punya dan kebanyakan enggak pernah dimunculkan di media," ungkapnya.
Penulis Buku Laptime JKT48 Dhimas Ginanjar. (Foto: Iqra Ardini/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Penulis Buku Laptime JKT48 Dhimas Ginanjar. (Foto: Iqra Ardini/kumparan)
Selain dari arsipnya, penulis asal Jawa Timur ini juga menyelipkan konten-konten baru berupa wawancara blak-blakan dengan ketiga kapten JKT 48, foto-foto audisi member JKT, dan tanda tangan member, yang ia sediakan untuk 200 pembeli pertama. Buku setebal 200 halaman ini pun berisikan tidak kurang dari 100 momen penting yang didukung lebih dari 400 foto.
ADVERTISEMENT
"Paling menarik itu ada catatan khusus dengan tulisan tangan Melody yang menjadi guide dalam buku ini," terang Dhimas.
"Aku banyakin foto-foto lama karena kan laptime mereka selama 5 tahun. Jadi aku tekankan soal nostalgia," lanjutnya.
Melalui buku ini, pria kelahiran 6 April 1986 ini berharap idol group idolanya ini bisa memiliki fans yang lebih luas. "Jadi bukan cuma fans saja yang bisa bernostalgia, tapi non-fans juga bisa tau perjalanan JKT 48," tandasnya.
Lalu apa kata Melody sebagai salah satu kapten dari JkT 48 terkait peluncuran buku 'Laptime JKT 48: Lima Tahun Penuh Cerita'?
"Jadi flashback dan mengingatkan dengan apa yang kita alami. Karena kita 'kan yang ngalamin sendiri suka lupa," katanya diselingi gelak tawa.
ADVERTISEMENT
Menurut Melody, buku ini pun sudah cukup lengkap membahas perjalaman timnya selama 5 tahun. Ia berharap buku ini menjadi penyemangat perjalanan mereka selamjutnya.
"Karena apa yang udah kita lewatin itu lebih susah daripada yang kita semua bayangkan. Jadi selama 5 tahun, Alhamdulillah, 48 masih semangat."
Terhitung mulai 20 Maret mendatang, buku ini sudah mulai dijual bebas.