Oki Setiana Dewi Dapat Penghargaan Sebagai Dai Influencer dan Inovatif

25 Januari 2023 16:01 WIB
Β·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Oki Setiana Dewi Foto: Munady Widjaja
zoom-in-whitePerbesar
Oki Setiana Dewi Foto: Munady Widjaja
ADVERTISEMENT
Kabar bahagia datang dari Oki Setiana Dewi. Ia baru saja mendapat penghargaan dari Ikatan Dai Indonesia (IKADI).
ADVERTISEMENT
Kakak dari Ria Ricis itu dinobatkan sebagai Dai Influencer dan Inovatif. Penghargaan tersebut didapat Oki dalam acara Rakornas IKADI 2023 yang digelar di Lombok, Nusa Tenggara Barat, pada 20 hingga 22 Januari 2023.
Momen itu Oki bagikan melalui unggahan foto di Instagram pribadinya. Dalam unggahan tersebut, Oki menyampaikan terima kasih kepada IKADI yang telah memberinya penghargaan.
Oki Setiana Dewi. Foto: Giovanni/kumparan
β€œBeberapa hari yang lalu saya hadir si Lombok. Bahagianya bertemu banyak sekali guru-guru. Terimakasih IKADI (Ikatan Dai Indonesia) atas penghargaan sebagai Dai Influencer dan Inovatif yang diberikan,” tulis Oki Setiana Dewi.
Pencapaiannya tersebut tak lantas membuat Oki berpuas diri. Ibu empat anak itu meminta doa agar dirinya bisa terus konsisten menyebarkan ajaran agama.
β€œMohon doa agar senantiasa istiqomah di jalan dakwah,” lanjutnya.
ADVERTISEMENT
Tak lupa, Oki juga mengucapkan selamat kepada orang-orang penting yang juga mendapat penghargaan di acara Rakornas IKADI 2023.
β€œSaya juga ucapkan selamat kepada para guru, Ustad Abdul Somad sebagai Dai Sejuta Umat, Prof Amani Lubis (Rektor UIN Jakarta) sebagai Tokoh Muslimah Cendikiawan Nasional,” tulis Oki.
β€œHabiburahman El Shirozy sebagai Dai Muda Sastrawan dan Budayan Nasional, Habib Nabil Musawa sebagai Dai kharismatik Majelis Dzikir dan Sholawat Nasional dll,” sambung Oki.
Unggahan Oki soal dirinya yang mendapat penghargaan dari IKADI itu menuai komentar dari netizen. Mereka tampak memberikan ucapan selamat kepada Oki.
β€œBarakallah Umma, semoga semakin banyak yang terinspirasi dan semangat seperti Umma😍😍😍,” tulis salah satu netizen.
β€œMasyaAllah, Barakallah fiikum ustadzah, semoga sukses selalu ☺️,” tulis netizen.
ADVERTISEMENT
β€œMasya Allah Tabarakallah, wisata masa depan yaaa bismillah semoga bisa wanita inspiring jugaaaa πŸ™Œβ€οΈ,” tulis netizen lain.
Reporter: Karina Savitri