Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Paula Verhoeven Unggah Fotonya Pakai Hijab, Minta Didoakan agar Dapat Hidayah
21 Februari 2022 9:45 WIB
·
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Paula Verhoeven, istri Baim Wong, baru-baru ini menyita perhatian lewat unggahan di Instagram. Dalam unggahan tersebut, ia memamerkan potret dirinya saat mengenakan hijab.
ADVERTISEMENT
Model berusia 34 tahun itu, di foto yang diunggahnya, tampak mengenakan baju tertutup dan kerudung bernuansa earth tone. Ia berpose sambil tak melihat ke arah kamera.
Melalui caption, Paula Verhoeven bertanya kepada para pengikut akun Instagramnya apakah ia terlihat cocok mengenakan hijab. Ibu dua anak tersebut juga minta didoakan agar mendapat hidayah untuk terus berpenampilan tertutup dan berhijab.
"Assalamualaikum. Kira-kira udah cocok ga nih? Doain aja ya semoga mendapat hidayah aminn 😇🙏," tulisnya.
Unggahan Paula Verhoeven itu pun dibanjiri komentar positif dari netizen. Ada yang memuji dan mendoakan dirinya agar segera berhijab, ada pula yang memintanya untuk lebih dulu benar-benar memantapkan hati.
"Maasyaa Allah... Cocok bangettt pakai jilbab, semoga bisa pakai jilbab beneran dan istikamah. Aamiin 🥺🥰🤲," tulis akun @ayy******.
ADVERTISEMENT
"Masyaa Allah, tabarakallah tambah cantik. Alhamdulillah Allah sudah memberikan hidayah. Semoga diberikan kemudahan Ibu Paula untuk pakai kerudung karena Allah. Aamiin Ya Robbal'alamin," tulis akun @pi******.
"Jangan terburu-buru Mama Pau... Mantepin hati dulu sampai benar-benar yakin... Banyak yang terburu-buru eh ujung-ujungnya di tengah-tengah lepas lagi," tulis akun @zazaz******.
Beberapa rekan-rekan sesama selebriti pun berkomentar. Ada yang memberi pujian, ada pula yang mengamini agar Paula Verhoeven segera mendapat hidayah untuk berhijab.
"Masyaallah❤️👏😍," tulis Ria Ricis.
"Amin Bun," tulis Whulandary Herman.
"Waalaikumsalam❤️❤️❤️❤️ Cantiknya," tulis Alice Norin.