Peduli dengan Kesehatan Ivan Gunawan, Deddy Corbuzier Singgung soal Visceral Fat

19 Juli 2021 10:33 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kedjora Coffee milik Ivan Gunawan. Foto: Dok. Kedjora Coffee
zoom-in-whitePerbesar
Kedjora Coffee milik Ivan Gunawan. Foto: Dok. Kedjora Coffee
ADVERTISEMENT
Ivan Gunawan diberi tantangan oleh Deddy Corbuzier. Ia diberi uang Rp 50o juta dan harus bisa menurunkan berat badan sebanyak 20 kilogram dalam waktu 3 bulan.
ADVERTISEMENT
Awalnya, Deddy mengatakan bahwa dirinya sangat peduli dengan kondisi kesehatan Ivan. Apalagi di masa pandemi COVID-19seperti saat ini di mana semua orang berusaha bertahan dengan menjaga kesehatan masing-masing agar tidak terpapar virus.
"Gun, lo tahu enggak kalau gue, tuh, sayang sama lo. Gue care sama lo dan lo tahu enggak gue enggak suka kalau berat badan lo naik terus. Bukan body shaming, ya, ini. Nanti gue disikat lagi," kata Deddy Corbuzier dalam podcast berjudul 500 JUTA BAWA PULANG SANA‼️NO CLICK BAIT NO HOAX NO SPONSOR IVAN GUNAWAN - Deddy Corbuzier Podcast.
Ivan Gunawan diberi uang Rp 500 juta. Foto: YouTube Deddy Corbuzier
Mendengar itu, pria yang akrab disapa Igun ini mengaku baru berhasil menurunkan berat badannya sebanyak 2 kilogram. Karena itu, Deddy langsung mengeluarkan koper hitam dan meletakkannya di depan Igun.
ADVERTISEMENT
Saat dibuka, koper itu berisikan uang dengan pecahan Rp 50 ribu. Mantan suami Kalina Oktarani ini kemudian menantang Igun untuk menurunkan berat badannya lagi.
"Ini Rp 500 juta, Gun. Gue kasih lo enggak ada embel-embel. 3 bulan lo enggak turun 20 kilogram, kembalikan duitnya," tegas Deddy.
Deddy bahkan berjanji bila Igun bisa turun lebih dari 20 kilogram, ia akan menambahkan uang tersebut sebanyak Rp 100 juta.
"Oke, deal," kata Igun.

Deddy Corbuzier Khawatir dengan Lemak Tubuh Ivan Gunawan

Dalam kesempatan itu, Ivan Gunawan sempat memberikan hitungan soal berat badannya dirinya saat ini. Ia memiliki berat 181 kilogram. Namun, ada satu hal yang membuat Deddy cukup khawatir, yaitu visceral fat atau lemak aktif.
ADVERTISEMENT
"Berat badan 181,2 kilo, fatnya 45,7 %, fat mass-nya 82,8 kilo. Berarti harusnya berat badan lo 100 kilo. Metabolic age-nya yang bahaya, 65. Tapi yang paling bahaya ini visceral fat lo, 27. Ini bahaya banget. Visceral fat ini yang menutupi organ-organ penting," kata Deddy.
Ivan Gunawan diberi uang Rp 500 juta. Foto: YouTube Deddy Corbuzier
Menurut Deddy, untuk orang normal, visceral fat itu harus dengan nilai 1-2. Karena itu Deddy khawatir dengan kondisi Igun saat ini.
"Ini bahaya dan gue enggak mau lo kenapa-napa," ujar Deddy.
"Ini lebih bahaya dari Covid?" tanya Igun.
"Ya, lebih bahaya dari Covid, bisa jadi komorbid ini," timpal Deddy.
Seperti diketahui, visceral fat menjadi salah satu penyebab penyakit degeneratif seperti jantung, stroke, diabetes, dan lain-lain. Deddy pun berharap Ivan Gunawan bisa mengubah gaya hidupnya menjadi lebih baik demi kesehatannya.
ADVERTISEMENT