Penampilan Spesial God Bless dalam Konser 'Musik untuk Republik'

21 Oktober 2019 0:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ahmad Albar konser bertajuk 'Musik Untuk Republik' Foto: Aria Pradana/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ahmad Albar konser bertajuk 'Musik Untuk Republik' Foto: Aria Pradana/kumparan
ADVERTISEMENT
Kemeriahan konser bertajuk 'Musik untuk Republik' terus berlanjut. Java Jive tampil dengan menyanyikan sejumlah lagu miliknya, kemudian disusul oleh Kla Project yang juga menyajikan lagu populernya.
ADVERTISEMENT
Usai mereka menyelesaikan penampilannya, giliran grup band God Bless yang menggetarkan panggung. Mereka mengawali penampilannya dengan membawakan dua lagu nasional, 'Bagimu Negeri' dan 'Garuda Pancasila'.
Vokalis grup band God Bless, Ahmad Albar merasa terpana dengan banyaknya penonton yang memadati tempat tersebut. Ia pun menyapa ribuan penonton yang hadir.
"Selamat malam Cibubur, selamat malam Jakarta. Gila ya.. 3 hari kek gini pengunjungnya dari siang," ucap Ahmad Albar.
"Belum capek ya, yuk kita lanjut dengan 'Menjilat Matahari'," imbuhnya sembari menyanyikan lagu 'Menjilat Matahari'.
God Bless Foto: Munady
Setelah itu, Ahmad Albar melanjutkannya dengan membawakan lagu 'Rumah di Atas Bukit'. "Ada sebuah lagu lama yang mengisahkan tentang perdamaian, lagu tentang cinta," ujarnya sebelum bernyanyi.
Ayah dari aktor Fachri Albar tersebut juga membawakan lagu berjudul 'Syair Kehidupan'.
ADVERTISEMENT
"Ada sebuah lagu lama yang anda masih ingat barangkali, syair kehidupan. Ingat enggak? Ikut nyanyi? Keraskan suaranya," lantang Ahmad Albar.
"Mau lagi? Mana suaranya? Kurang kencang suaranya. Ada lagu yang lebih jadul lagi. Dunia ini panggung sandiwara" katanya untuk selanjutnya menyanyikan lagu 'Panggung Sandiwara'.
Usai menyanyikan lagu tersebut, bassist God Bless, Donny Fatah mengajak para penonton untuk menepuk tangan. Kemudian unjuk gigi dengan bassnya. Lagu 'Balada Sejuta Wajah' kemudian dinyanyikan.
Presiden Joko Widodo menghadiri konser bertajuk 'Musik Untuk Republik'. Foto: Aria Pradana/kumparan
Namun di saat bersamaan, Presiden Jokowi tampak hadir dan naik ke atas panggung. Meski begitu, Ahmad Albar selaku vokalis tetap bersikap profesional. Usai meminta izin kepada presiden, Ahmad Albar melanjutkan penampilannya dengan menyanyikan lagu 'Rumah Kita'.
Jokowi yang duduk sekilas tampak ikut bernyanyi. Konser tersebut tetap berjalan dengan lancar, hingga akhirnya God Bless merampungkan penampilannya dengan menyanyikan lagu 'Bis Kota' dan 'Semut Hitam'. Total ada 10 lagu yang dinyanyikan oleh grup band beraliran rock tersebut.
ADVERTISEMENT
Usai turun panggung, giliran PAS Band yang beraksi. Mereka membawakan lagu berjudul 'Kesepian Kita', hingga 'Aku'.
Dalam kesempatan tersebut, drummer PAS Band, Sandy memberikan informasi perihal absennya sang vokalis, Yuki dari atas panggung.
"Yuki tidak meninggalkan pas band, Yuki sedang hanya mendalami agama Islam di Pakistan," katanya menjelaskan ke para penonton.