Pengisi Suara Doraemon, Nobuyo Oyama, Meninggal Dunia

11 Oktober 2024 15:57 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Scene pipa beton Doraemon. Foto: doraemon.fandom.com
zoom-in-whitePerbesar
Scene pipa beton Doraemon. Foto: doraemon.fandom.com
ADVERTISEMENT
Pengisi suara Doraemon, Nobuyo Oyama, meninggal dunia pada 29 September 2024 dalam usia 90 tahun karena natural causes atau faktor usia.
ADVERTISEMENT
Dilansir Japan Times, Nobuyo Oyama menjadi pengisi suara Doraemon dalam kartun populer asal Jepang itu sejak 1979 hingga 2005.
Oyama, yang lahir di Tokyo pada 1933, menggeluti industri hiburan sejak 1957. Dia mengisi suara serial televisi berjudul Lassie.
Nobuyo Oyama pengisi suara Doraemon telah meninggal, kata agensinya pada 11 Oktober 2024. Foto: JIJI PRESS / AFP

Pengisi Suara Doraemon, Nobuyo Oyama, Menderita Kanker Anus pada 2001

Bagian penting lain dalam karier Nobuyo Oyama termasuk menjadi pengisi suara karakter utama Punch dalam serial anime Hustle Punch yang tayang antara tahun 1965 dan 1966.
Oyama didiagnosis menderita kanker anus pada 2001. Ia saat itu hanya mengisi suara di Doraemon. Pada 2010, Oyama mengisi suara Monokuma dalam serial video game populer Danganronpa.
Kepergian Oyama meninggalkan duka bagi para penggemar Doraemon karena kartun tersebut telah ditonton jutaan orang di Jepang dan seluruh dunia.
ADVERTISEMENT
Kartun Doraemon telah diterjemahkan ke dalam 55 bahasa, sedangkan manga aslinya dirilis di 17 negara dan diterjemahkan dalam 12 bahasa.
Franchise Doraemon populer secara global sejak pertama kali dirilis pada 1970. Karakter Doraemon ditunjuk sebagai duta anime oleh pemerintah pada 2008.