news-card-video
13 Ramadhan 1446 HKamis, 13 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Penuhi Panggilan Polisi, Nikita Mirzani Ungkap Alasan Laporkan VA

17 September 2024 14:11 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nikita Mirzani Jalani Pemeriksaan di Polres Metro Jakarta Selatan. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Nikita Mirzani Jalani Pemeriksaan di Polres Metro Jakarta Selatan. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
ADVERTISEMENT
Nikita Mirzani memenuhi panggilan pemeriksaan penyelidik Polres Metro Jakarta Selatan hari ini, Selasa (17/9). Nikita diperiksa dalam kapasitasnya sebagai saksi sekaligus pelapor terhadap sosok VA yang sebelumnya ia laporkan ke pihak Polres Metro Jakarta Selatan.
ADVERTISEMENT
Pantauan kumparan, Nikita didampingi kuasa hukumnya, Fahmi Bachmid, tiba di Polres Jakarta Selatan sekitar pukul 13.40 WIB. Mengenakan pakaian berwarna putih dan topi biru, Nikita membeberkan alasan mengapa dirinya melaporkan VA.
"Jadi gini, kenapa sih sampai gue melaporkan orang tersebut? Ini tuh untuk pelajaran buat semua orang tua yang ada di luar, ketika kalian punya anak, anak kalian masih di bawah umur, diperlakukan tidak baik, tidak benar, tidak selayaknya, kalian wajib lapor," ujar Nikita Mirzani kepada wartawan di Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa siang.
Nikita Mirzani Jalani Pemeriksaan di Polres Metro Jakarta Selatan. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
Nikita menjelaskan, putrinya dan VA diduga telah melakukan tindakan yang seharusnya tidak dilakukan anak-anak seusia mereka.
"Kan karena itu anak masih di bawah umur, kedua itu anak sudah melakukan hal-hal yang harusnya tidak dilakukan untuk seumuran dia gitu," kata Nikita.
ADVERTISEMENT
Tak hanya memeriksa Nikita, penyelidik Polres Jaksel juga merencanakan memeriksa tiga saksi yang diajukan Nikita dalam perkara ini.
Nikita Mirzani Jalani Pemeriksaan di Polres Metro Jakarta Selatan. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
Sebelumnya terkait perkara ini, Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi, membeberkan soal siapa pihak yang dilaporkan oleh Nikita Mirzani.
"Betul, saudara NM tadi datang ke Polres Jakarta Selatan melaporkan tentang kasus keluarganya. Terlapor inisial VA, kemudian yang menjadi korban LM (17)," kata Nurma Dewi di Polres Jaksel, Kamis (12/9).
Nikita Mirzani telah melaporkan VA ke Polres Metro Jakarta Selatan. Laporan Nikita Mirzani teregister dengan nomor LP/B/2811/IX/2024/SPKT/POLRES METRO JAKSEL/POLDA METRO JAYA.
Ada beberapa Pasal yang dilampirkan dalam laporan tersebut, yaitu, terkait kejahatan perlindungan anak yang diatur dalam Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perubahan UU Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak.
ADVERTISEMENT