Perasaan Adipati Dolken Jadi Iblis di Film Para Betina Pengikut Iblis

11 Februari 2023 12:04 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Artis Adipati Dolken saat ditemui di kawasan Tendean , Jakarta, Selasa, (20/8). Foto: Ronny
zoom-in-whitePerbesar
Artis Adipati Dolken saat ditemui di kawasan Tendean , Jakarta, Selasa, (20/8). Foto: Ronny
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Adipati Dolken dipilih untuk menjadi salah satu pemeran di film Para Betina Pengikut Iblis. Berbeda dari biasanya, di film ini Adipati Dolken berperan sebagai sosok iblis.
ADVERTISEMENT
Menjadi iblis tentu adalah hal baru bagi Adipati Dolken. Ia mengungkap perasaannya saat mendapat kesempatan memerankan sosok maha jahat di film besutan Falcon Black itu.
"Ya rasanya menyenangkan ya, kapan lagi gue bisa jadi orang jahat. Kalau gue di luaran sana jadi orang jahat, gue sudah viral kali. Jadi, ini kesempatan gue (menjadi jahat), di karakter yang gua mainin sih, khususnya jadi iblis ini," ungkap Adipati saat ditemui di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan, Jumat (10/2).
Cast Film Bayi Ajaib, Adipati Dolken, saat media visit ke kantor kumparan, Rabu (12/1/2023). Foto: Melly Meiliani/kumparan
Menurut Adipati, ia bisa sangat leluasa saat bermain sebagai iblis. Sebab, sosok iblis di film Para Betina Pengikut Iblis memiliki perwujudan yang berbeda-beda.
"Menurut gue, tokoh ini sangat variatif. Variasinya itu banyak banget, kadang jadi anak kecil, jadi cewek, ya, buat aktor itu salah satu dream karakter lah," kata Adipati.
ADVERTISEMENT
"Buat gue, salah satu hal yang beruntung bisa main karakter iblis, karena you can do anything tanpa ada halangan, lo enggak boleh begini, enggak boleh begitu. Iblis tahu semuanya, iblis bisa semuanya," sambungnya.
Di film horor sebelumnya, Bayi Ajaib, Adipati Dolken juga berperan sebagai tokoh antagonis. Lantas, kenapa ia terus-terusan main sebagai antagonis di film horor?
"Ya, menurut gue biar bisa beda aja dari film gue sebelumnya. Karena kan sebelumnya gue main protagonis terus, drama protagonis, komedi protagonis. Di horor gue pengin mencoba untuk kayak, 'Ya sudah deh khusus horor gue mau main antagonis'," tuturnya.
Adipati juga menceritakan pengalamannya dirias menjadi iblis. Ia mengaku, proses periasan wajah cukup memakan waktu lama.
ADVERTISEMENT
"Di hari pertama syuting makeup gue itu 4 jam. Ber-progress lah ya, besokannya mungkin jadi lebih cepat, karena sudah tahu caranya. Ending-nya sih mungkin jadi satu sampai satu jam setengah aja," ujar Adipati.
Rencananya, Para Betina Pengikut Iblis siap rilis di bioskop pada 16 Februari 2023. Selain Adipati, film juga dibintangi oleh Mawar de Jongh, Sara Fajira, dan Hanggini.