Petra Sihombing Cerita Perasaannya setelah Menjadi Pengantin Baru

17 April 2018 13:29 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petra Sihombing. (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Petra Sihombing. (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
ADVERTISEMENT
Petra Sihombing resmi memperistri Firrina Sinatrya pada 23 Maret lalu. Keduanya menikah di GPIB Immanuel, Jakarta Pusat.
ADVERTISEMENT
Setelah menikah, penyanyi berusia 26 tahun itu mengaku tak merasakan perbedaan berarti, kecuali terkait tanggung jawab yang diemban sebagai seorang suami.
"Rasanya sama seperti kemarin dengan tanggung jawab yang lebih besar. Tapi, saja saja. Dari dulu (sudah) berbunga-bunga, sih," ungkap Petra ketika bertandang ke kantor redaksi kumparan (kumparan.com) baru-baru ini.
Petra Sihombing dan Firrina Sinatrya. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Petra Sihombing dan Firrina Sinatrya. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
Sebagai suami-istri yang sama-sama berkecimpung di dunia hiburan Tanah Air, keduanya setia memberi dukungan untuk satu sama lain. Hal itu telah mereka lakukan sejak masih berpacaran.
Firrina ialah seorang model dan aktris. Wajahnya dapat ditemui di video klip sejumlah grup musik ternama dan beberapa judul sinetron serta film.
Berkecimpung di dunia yang sama membuat Petra dan Firrina tak hanya saling mendukung, namun juga membantu satu sama lain dalam proyek masing-masing.
ADVERTISEMENT
"Gue sudah sering banget sebenarnya kemarin-kemarin (kolaborasi) dengan Firrina. Kami sempat bikin video bareng. Dia direct music video, gue yang edit. Atau sebaliknya, dia yang pegang kamera, gue yang direct," tutur Petra.
Meski tak menggeluti bidang musik, Firrina turut berkontribusi dalam penyempurnaan lagu-lagu ciptaan Petra. Pemain film 'Catatan Akhir Sekolah' itu merupakan pendengar pertama lagu-lagu ciptaan sang suami.
Tak hanya menilai apakah lagu tersebut enak didengar, Firrina juga kerap membantu menemukan suara-suara yang seharusnya diperbaiki. Pada intinya, menurut Petra, Firrina mampu menjadi teman berbincang yang menyenangkan dalam hal musik.