Pihak Inara Rusli Sebut Perselingkuhan Virgoun Terbukti dalam Persidangan

11 November 2023 13:05 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Inara Rusli di Pengadilan Agama Jakarta Barat, Rabu (6/9)
 Foto: Giovanni/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Inara Rusli di Pengadilan Agama Jakarta Barat, Rabu (6/9) Foto: Giovanni/kumparan
ADVERTISEMENT
Majelis Hakim mengabulkan gugatan perceraian yang diajukan Inara Rusli terhadap Virgoun. Dalam sidang pembacaan putusan yang digelar di Pengadilan Agama Jakarta Barat, Jumat (10/11), sejumlah fakta juga terkuak.
ADVERTISEMENT
Dalam putusannya, hakim membenarkan adanya perselingkuhan yang dilakukan oleh Virgoun. Hal ini disampaikan oleh kuasa hukum Inara, Arjana Bagaskara.
"Perlu kami garisbawahi bahwa perselingkuhan terbukti terjadi dalam persidangan ini," ujar Arjana usai sidang.
Inara Rusli menghadiri sidang pembacaan putusan perkara cerainya dengan Virgoun, di Pengadilan Agama Jakarta Barat, Jumat (10/11/2023). Foto: Giovanni/kumparan
Oleh karena itu, fakta yang selama ini menjadi awal mula retaknya rumah tangga Inara dan Virgoun itu sudah tidak bisa terbantahkan lagi.
"Mau ada laporan pidana, di sini terbukti dan itu jadi bukti otentik karena berupa putusan pengadilan," tuturnya.
Dalam kesempatan yang sama, Inara mengaku lega fakta tersebut dibenarkan oleh majelis hakim. Inara yakin pernyataan itu diambil berdasarkan pertimbangan yang objektif.
"Mungkin bisa mengambil keputusan pasti, kan, berdasarkan bukti-bukti yang ada. Jadi, ya, secara tidak langsung disetujui, terbukti," tutur Inara.
ADVERTISEMENT
Kata Inara, fakta dalam putusan itu bisa menjadi bukti kuat dalam perkara dugaan pencemaran nama baik yang menjerat Inara.
Virgoun penuhi panggilan Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (17/10/2023). Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
Ya, Inara dilaporkan karena mempublikasikan dugaan perselingkuhan yang dilakukan Virgoun dengan Tenri Anisa.
"Harusnya bisa menjadi bahan pertimbangan untuk yang kita hormati penyidik," tandasnya.